TRIBUNJAKARTA.COM - Jakarta Fair 2025 buka banyak lowongan kerja.
Bagi Anda yang berusia minimal 18 tahun, atau minimal lulusan SMA, boleh daftar untuk berbagai posisi.
Mulai dari crew acara, bagian kebersihan atau cleaning, logistik, digital marketing, F&B, fotografer, gate management, kitchen helper,LO, media relation, petugas keamanan, SPG dan SPB, petugas penertiban, tim IT, teknisi listrik, sales tiket atau kasir, video editor, hingga videografer.
Adapun berdasarkan jadwal, event pameran dan hiburan tahunan itu akan digelar pada 12 Juni - 13 Juli 2025.
Pendaftaran lowongan kerja ini, sebelumnya dibuka secara online melalui situs resmi career.jiexpo.com.
Akan tetapi, sejumlah pelamar mungkin mengalami kendala saat mengakses situs tersebut.
Jika begini, lamaran kerja bisa dikirimkan langsung ke lokasi dengan melampirkan sejumlah berkas persyaratan.
Nantinya, bagi para pelamar yang lolos tahap seleksi harus bersedia bekerja penuh saat event berlangsung.
Berikut dokumen persyaratan yang wajib dilampirkan saat melamar kerja untuk event Jakarta Fair 2025. Sebagai catatan, berkas lamaran wajib distaples dengan urutan sebagai berikut:
Cara kirim lamaran kerja Jakarta Fair 2025 langsung ke lokasi tanpa mendaftar online:
Proses rekrutmen Jakarta Fair 2025 dilakukan tanpa perantara dan gratis.
Para pelamar bisa datang dan melamar langsung tanpa dipunyut biaya apapun.