Gempa Turki, 1 Warga Luka karena Loncat dari Balkon
kumparanNEWS April 24, 2025 09:20 AM
Satu orang dilaporkan mengalami luka-luka akibat gempa bumi 6,2 magnitudo yang mengguncang Istanbul, Turki, pada Rabu (23/4).
Mengutip Reuters, menurut laporan penyiar TGRT, korban terluka setelah melompat dari balkon saat berusaha menyelamatkan diri dari guncangan.
Gempa terjadi sekitar pukul 12.49 siang waktu setempat.
Meski belum ada laporan kerusakan besar, gempa yang berpusat di Silivri—sekitar 80 kilometer sebelah barat Istanbul—terasa luas dan cukup kuat.
Warga di berbagai distrik pun berhamburan keluar dari rumah maupun gedung perkantoran.
Badan Penanggulangan Bencana Turki (AFAD) menyebut kedalaman gempa 6,92 kilometer alias tak terlalu dalam.
Getaran terasa selama beberapa detik dan cukup intens untuk menggoyang bangunan di kota yang berdiri di atas lempeng aktif tersebut.
AFAD mengingatkan warga agar tidak memasuki bangunan yang rusak atau retak, serta tetap tenang sambil menunggu evaluasi lanjutan dari tim penyelamat.
Istanbul merupakan kota dengan risiko seismik tinggi.
Para ahli gempa telah lama mengingatkan potensi gempa besar di wilayah ini, mengingat letaknya yang berada di dekat Sesar Anatolia Utara—salah satu jalur patahan aktif paling berbahaya di dunia.
Hingga saat ini, otoritas setempat masih memantau situasi. Semua unit darurat siaga untuk merespons apabila terjadi gempa susulan.