TIMESINDONESIA, MALANG – Unisma Malang melalui Biro Administrasi Kemahasiswaan, Keagamaan, dan Alumni menggandeng Lembaga Pengembangan Bahasa Asing dan Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (LPBA-BIPA) serta Lembaga Urusan Internasional (LUI) dengan sukses menggelar kompetisi menulis esai tingkat internasional berkolaborasi dengan National Pingtung University (Taiwan) dan Rajamangala University of Technology Thanyaburi (Thailand), Senin (21/4/2025).
Kompetisi yang bertajuk 2025 International Writing Competition ini dilaksanakan secara hybrid melalui konferensi video dan diikuti oleh mahasiswa dari ketiga universitas mitra. Acara ini menjadi bagian dari upaya penguatan kolaborasi akademik internasional serta peningkatan keterampilan literasi mahasiswa di era digital.
Kompetisi menulis esai ini terbuka bagi mahasiswa dari seluruh jurusan. Tahapannya dimulai dari pendaftaran pada 30 Maret hingga 8 April, dilanjutkan seleksi dan penilaian karya pada 12 April, dan pengumuman peserta lolos seleksi pada 13 April. Serta acara puncak kompetisi yang melibatkan peserta dari tiga universitas tersebut digelar pada 21 April secara daring dan luring.
Pada acara puncak, kegiatan ini melibatkan pimpinan dari National Pingtung University, Rajamangala University of Technology Thanyaburi, serta jajaran pimpinan Unisma, termasuk Wakil Rektor I, Wakil Rektor II, Kepala Bidang dan Kepala Biro serta ketua LPBA-BIPA dan LUI di lingkungan Unisma.
INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id
Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kerja Sama Unisma, dr. Hj. Erna Sulistyowati, M.Kes., Ph.D., menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan hanya ajang kompetisi, tetapi juga forum pembelajaran dan penguatan keterampilan menulis bagi mahasiswa.
"Menurut saya sesi ini sangat penting bagi kita, terutama bagi para mahasiswa di ketiga universitas ini," ujarnya.
Menurutnya, kompetisi ini menjadi momentum strategis dalam mendorong kualitas literasi akademik lintas negara, serta memperkuat jejaring pendidikan tinggi internasional, khususnya di kawasan Asia.
"Jadi, kami berharap kompetisi-kompetisi ini tidak hanya diadakan di tahun ini saja. Semoga bisa diadakan setiap tahun, dan mungkin tidak hanya untuk mahasiswa, tetapi juga untuk dosen. Bahkan, bisa meluas tidak hanya di antara tiga universitas ini saja,” tambahnya.
Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Keagamaan, dan Alumni, Dr. H. Muhammad Yunus, M.Pd., turut mengapresiasi antusiasme dan partisipasi mahasiswa Unisma dalam kompetisi ini. Tercatat sebanyak 21 mahasiswa Unisma ikut berpartisipasi aktif dalam ajang internasional tersebut.
"Kami sangat bangga atas partisipasi 21 mahasiswa Unisma dalam kompetisi ini. Ini menunjukkan semangat mahasiswa dalam mengembangkan potensi menulis dan berkompetisi di level internasional," tutupnya. (*)
INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id