TRIBUNWOW.COM - Duel klub papan atas Liga 1 antara Dewa United vs Malut United akan tersaji pada pekan ke-30 Liga 1 hari ini, Jumat (25/4/2025).
Pertandingan Dewa United vs Malut United akan berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, pukul 15.30 WIB.
Saat ini, Dewa United berada di posisi kedua klasemen, dengan koleksi 53 poin, selisih 8 poin dari pemuncak klasemen, Persib Bandung.
Sementara Malut United berada di urutan kelima dengan torehan 47 poin.
Belum terkalahkan di 11 laga terakhir, tim berjuluk Laskar Kei Raha itu kans membuat Dewa United semakin menjauh dari Persib Bandung.
Di sisi lain, Dewa United bukanlah lawan mudah, dan sama-sama memiliki catatan positif, apalagi klub berjuluk Banten Warriors itu merupakan tim dengan kolektivitas gol tertinggi.
Meski demikian, pelatih Malut United Imran Nahumarury menatap optimis pertandingan melawan Dewa United.
Dengan performa yang dibawa oleh lawan, Malut United bersiap sebaik mungkin menatap laga terdekat.
"Semoga para pemain bisa konsisten dan mempertahankan aspek positif," ujar Imran dilansir laman Malut United, Kamis (24/4/2025).
"Tidak ada yang tak mungkin dalam sepak bola (mengalahkan Dewa -red)," sambung pelatih kelahiran Tulehu.
"Para pemain juga harus menghormati lawan dan bermain tanpa beban," jelasnya.
Bagi Malut United, kemenangan pada laga mendatang dapat semakin menyempurnakan rekor tak terkalahkan di Liga 1.
Selain itu, tambahan tiga poin juga dapat membantu posisi Malut United semakin baik di klasemen Liga 1.
Kamis, 24 April 2025
Pukul 19.00 WIB: Arema FC vs Madura United (Laga tunda pekan ke-28)
Jumat, 25 April 2025
Pukul 15.30 WIB: PSIS Semarang vs Borneo FC
Pukul 15.30 WIB: Dewa United vs Malut United
Pukul 19.00 WIB: PSM Makassar vs Bali United
Sabtu, 26 April 2025
Pukul 15.30 WIB: PSBS Biak vs Barito Putera
Pukul 19.00 WIB: Persib Bandung vs PSS Sleman
Minggu, 27 April 2025
Pukul 15.30 WIB: Persis Solo vs Persita Tangerang
Pukul 19.00 WIB: Persija Jakarta vs Semen Padang
Senin, 28 April 2025
Pukul 15.30 WIB Arema FC vs Persebaya Surabaya
Pukul 19.00 WIB: Madura United vs Persik Kediri
(Bayu Panegak)