LRT Jabodebek Pecahkan Rekor 103.582 Penumpang
GH News April 25, 2025 01:04 PM

LRT Jabodebek melayani 103.582 pengguna pada Peringatan Hari Transportasi Nasional yang jatuh pada 24 April 2025. Jumlah ini merupakan tertinggi sejak pertama kali beroperasi pada Agustus 2023.

Executive Vice President LRT Jabodebek, Mochamad Purnomosidi mengatakan daei jumlah tersebut, terdapat tiga stasiun dengan jumlah terbanyak. Pertama Stasiun Dukuh Atas BNI melayani 29.992 pengguna, Stasiun Harjamukti melayani 23.403 pengguna, dan Stasiun Kuningan melayani 20.185 pengguna.

"Capaian ini menjadi simbol nyata meningkatnya kepercayaan masyarakat terhadap transportasi publik sebagai pilihan mobilitas yang nyaman, efisien, dan ramah lingkungan," kata Executive Vice President LRT Jabodebek, Mochamad Purnomosidi dalam keterangan tertulis, Jumat (25/4/2025).

Purnomosidi mengatakan, hingga 24 April 2025, LRT Jabodebek telah melayani 7.952.605 pengguna sejak awal tahun.

Ia menjelaskan jumlah pengguna tersebut mencerminkan kepercayaan yang terus tumbuh dari masyarakat terhadap transportasi publik yang terintegrasi.

LRT Jabodebek akan terus berkomitmen untuk menghadirkan layanan transportasi yang aman, nyaman, tepat waktu, dan terintegrasi.

"Dengan dukungan penuh dari masyarakat, LRT Jabodebek optimis menjadi bagian penting dari transformasi mobilitas perkotaan yang lebih baik bagi semua," katanya.

Purnomosidi menambahkan, transportasi publik memiliki peran dalam menekan angka kemacetan sekaligus menurunkan emisi karbon.

Berdasarkan perhitungan dari Ametis Institute tahun 2024, setiap perjalanan menggunakan LRT Jabodebek menghasilkan rata-rata 15 gram CO₂e per orang per kilometer, jauh lebih rendah dibandingkan moda transportasi pribadi, seperti mobil konvensional 1000-2000cc dengan 31 gram CO₂e per orang per kilometer maupun motor konvensional di bawah 250cc dengan 37 gram CO₂e per orang per kilometer.

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.