Ucapan Haters Tak Terbukti, Fadel Islami Pamer Perayaan 6 Tahun Pernikahan dengan Muzdalifah
Achmad Maudhody April 26, 2025 08:31 PM

BANJARMASINPOST.CO.ID - Sudah memasuki usia pernikahan yang ke-6 tahun, Fadel Islami pamerkan kemesraan dengan Muzdalifah.

Keduanya yang hingga kini sukses mempertahankan rumah tangga tersebut seolah berhasil menepis tudingan miring netizen.

Kebersamaan Fadel Islami dan Muzdalifah merayakan ulang tahun ke-6 pernikahan ini dibagikan keduanya melalui unggahan di akun instagram @fadelislami__ Sabtu (26/4/2025).

Terlihat dalam unggahan yang dibagikan Fadel dan Muzdalifah kompak mengenakan kemeja putih yang dipadukan celana panjang berbahan jeans.

Keduanya juga tampil sporty mengenakan sepatu berjenis kets.

Perayaan ulang tahun pernikahan Fadel dan Muzdalifah kali ini diselenggarakn di sebuah restoran mewah kawasan Jakarta Selatan.

"Alhamdulillah sudah 6 tahun pernikahan," tulis Fadel.

Keberhasilan Fadel dan Muzdalifah mempertahankan pernikahan ini pun seketika menepis tudingan netizen perihal rumah tangga keduanya yang sempat diprediksi tak berlangsung lama.

Di usia pernikahan ke-6, Muzdalifah dan Fadel juga beberapa kali mengeluarkan isyarat ingin menambah momongan.

Meski sudah beberapa tahun menikah, Fadel memang belum mendapatkan buah hati dari Muzdalifah.

Meski demikian keduanya diketahui sedang berusaha mengupayakan kehadiran momongan.

Sebelumnya, Muzdalifah dikabarkan melakukan program bayi tabung saat usia pernikahan dengan Fadel Islami menyentuh 4 tahun.

Kala itu Muzdalifah sempatmembeberkan rencananya tersebut ke rekan media.

Program bayi tabung tersebut kabarnya dilakukan oleh pengusaha kaya raya ini di penghujung 2023 atau pada 2024.

"Insya Allah, insya allah mulai bulan Januari (proses bayi tabung). Ada rencana kita," ujar Muzdalifah dan Fadel, Selasa (12/12/2023), dikutip dari Tribun Lampung.

"Kita di Jakarta aja lah ya," sahut Muzdalifah.

Suami Muzdalifah pun membeberkan alasannya memilih program bayi tabung untuk menambah momongan.

"Iya. Termasuk rekomendasi dari temen-temen artis," kata Fadel.

Selain itu, usia Muzdalifah yang sudah tak lagi muda menjadi salah satu alasan untuk menjalani program bayi tabung.

"Niatnya kan biar cepat kan, karena mengingat aku umurnya berapa kan,

keadaan aku kan sudah umur 45 jadi lewat proses bayi tabung itu mudah-mudahan lebih cepet," timpal Muzdalifah.

Pasangan yang menikah pada 2019 lalu ini sangat serius untuk mengikuti program bayi tabung.

Keduanya pun telah melakukan konsultasi dengan dokter pilihan untuk melakukan proses bayi tabung.

"Insya allah jauh lebih aman ya, sejauh ini sudah konsultasi. Mudah-mudahan semuanya lancar bismillah," ujar Fadel.

(Banjarmasinpost.co.id/Danti Ayu)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.