Kala Mega dan Oso Bergandengan di Acara DPP Hanura, Anies hingga Ganjar Hadir
kumparanNEWS April 26, 2025 11:00 PM
Partai Hanura menggelar acara pengukuhan DPP di JCC Senayan, Jakarta Selatan, Sabtu (26/4). Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri nampak hadir menjadi tamu kehormatan.
Kehadiran Mega disambut Ketua DPP Hanura, Oesman Sapta Odang alias Oso.
"Yang saya muliakan dan saya banggakan, Presiden Republik Indonesia Kelima, Ibu Megawati Soekarnoputri, yang kita cintai bersama," kata Oso.
Oso melanjutkan sapaannya ke Mega. "Selamat datang ibu beserta semua rombongan yang hadir, banyak sekali, jarang ini terjadi di PDIP. Ini pengurus PDIP induknya semua hadir di sini," ujarnya.
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menghadiri acara pengukuhan pengurus DPP Partai Hanura, di JCC Senayan, Sabtu (26/4/2025). Foto: Dok: Hanura Official
zoom-in-whitePerbesar
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menghadiri acara pengukuhan pengurus DPP Partai Hanura, di JCC Senayan, Sabtu (26/4/2025). Foto: Dok: Hanura Official
Setelah Oso selesai pidato, acara berlanjut ke sesi foto bersama dengan Mega sebagai tamu kehormatan, lalu dengan sejumlah kader PDIP.
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Ketua DPP Hanura Oesman Sapta Odang  di acara pengukuhan pengurus DPP Partai Hanura, di JCC Senayan, Sabtu (26/4/2025). Foto: Dok: Hanura Official
zoom-in-whitePerbesar
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Ketua DPP Hanura Oesman Sapta Odang di acara pengukuhan pengurus DPP Partai Hanura, di JCC Senayan, Sabtu (26/4/2025). Foto: Dok: Hanura Official
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Ketua DPP Hanura Oesman Sapta Odang  di acara pengukuhan pengurus DPP Partai Hanura, di JCC Senayan, Sabtu (26/4/2025). Foto: Dok: Hanura Official
zoom-in-whitePerbesar
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Ketua DPP Hanura Oesman Sapta Odang di acara pengukuhan pengurus DPP Partai Hanura, di JCC Senayan, Sabtu (26/4/2025). Foto: Dok: Hanura Official
Di acara tersebut, nampak sejumlah tokoh hadir, di antaranya Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Mahfud Md, Ahok, Eko Patrio.
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung, Menteri Hukum Supratman Andi Agtas, hingga Menteri Agama Nasaruddin Umar pun hadir, bahkan Nasaruddin memberikan sambutan doa.
Acara pengukuhan pengurus DPP Partai Hanura, di JCC Senayan, Sabtu (26/4/2025). Foto: Dok: Hanura Official
zoom-in-whitePerbesar
Acara pengukuhan pengurus DPP Partai Hanura, di JCC Senayan, Sabtu (26/4/2025). Foto: Dok: Hanura Official
© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.