5 Pola Makan Orang Tertua di Dunia, Rutin Konsumsi Alpukat dan Tequila
GH News April 27, 2025 06:03 AM

Pola makan orang-orang tertua di dunia menjadi pembahasan yang menarik. Karena menu makanan ini disebut jadi rahasia panjang umur mereka.

Selain gaya hidup yang sehat dan teratur, pola makan yang sehat dan seimbang juga jadi rahasia seseorang bisa hidup lama sampai ratusan tahun. Hal ini dibuktikan dari beberapa orang tertua di dunia yang panjang umur karena pola makan mereka.

Setelah ditelusuri lebih lanjut, tak semua orang tertua di dunia ini selalu makan sehat sepanjang hidup mereka. Tapi ada kebiasaan mereka makan sayur atau buah yang sudah dikonsumsi sejak mereka masih muda.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut pola makan orang-orang tertua di dunia:

1. Rajin Minum Tequila

5 Pola Makan Orang Tertua di Dunia, Rutin Konsumsi Alpukat dan Tequila


Memiliki usia mencapai angka ratusan tahun, tentunya merupakan sebuah anugerah yang tidak semua orang bisa merasakannya. Seperti wanita bernama Mary Flip asal Chandler, Arizona, Amerika.Di usianya yang sudah tidak muda lagi, dirinya amsih sehat dan bugar, bahkan memiliki rahasia panjang umurnya sendiri.

"Rahasia panjang umur saya? Tidak tahu juga ya, mungkin tequila," ungkap Mary ketika merayakan ulang tahunnya. Ibu dari enam anak ini menegaskan bahwa rahasia panjang umurnya tak jauh dari hidup bahagia, dan rutin minum tequila.

Bahkan saking sukanya dengan tequila, Mary mendapatkan kejutan dari brand Tequila Cazadores. Di hari ulang tahunnya, brand ini mengirimkan bartender serta produk tequila mereka, demi meracik minuman langsung untuk Mary.

2. Kue dan Minuman Bersoda

5 Pola Makan Orang Tertua di Dunia, Rutin Konsumsi Alpukat dan Tequila


Nama Kane Tanaka, sudah tidak asing lagi, semenjak dirinya tercatat sebagai salah satu orang tertua di dunia yang masih hidup versi Guinness World Record. Ia meninggal dunia pada tahun 2023 lalu, ketika usianya sudah mencapai angka 119 tahun. Uniknya lagi, wanita asal Jepang ini semasa hidupnya ia punya kebiasaan mengonsumsi minuman bersoda, seperti Cola-Cola.

Salah satu rahasia panjang umurnya adalah menikmati hidup. Mendiang Tanaka dulu mengisi waktu luangnya dengan bermain puzzle sambil makan cokelat dan minum minuman bersoda.

Dalam beberapa wawancaranya dengan media, Tanaka menyebutkan bahwa makanan kesukaannya adalah strawberry dan cokelat. Bahkan ia mampu menghabiskan kue cokelat, atau pun kue dengan cream dan buah strawberry di atasnya.

3. Hobi Minum Yogurt Calpis

5 Pola Makan Orang Tertua di Dunia, Rutin Konsumsi Alpukat dan Tequila

Selain Kane Tanaka, ada Tomiko Itooka yang sempat masuk dan tercatat sebagai orang paling tua di dunia di Guinness World Records. Ia baru saja meninggal dunia awal tahun 2025, di usianya yang sudah menginjak angka 116 tahun.

Meski kini Itooka sudah meninggal dunia, tapi masih banyak orang yang tertarik mengamati pola makannya semasa hidupnya.

Itooka sendiri merupakan orang Jepang ke-8 yang berhasil mencapai umur 116 tahun. Ia menjadi salah satu dari 30 orang di dunia yang berhasil mencapai umur 116 tahun. Pola makannya cukup sederhana, semasa hidupnya Itooka paling senang minum Calpis, minuman yogurt dari Jepang yang berbahan dasar susu. Hampir setiap pagi ia tak pernah melewatkan minum Calpis.

Tak lupa Itooka rajin makan buah pisang yang digemarinya sejak masih muda sampai usianya menginjak ratusan tahun.



4. Rajin Konsumsi Minyak Zaitun

Jeanne Calment asal Prancis merupakan salah satu orang tertua di dunia yang pernah hidup. Ia meninggal dunia di tahun 1997, di usianya yang sudah mencapai angka 122 tahun lewat 164 hari.

Calment pernah mendapatkan rekor dunia sebagai orang tertua di dunia dari Guiness World Records.

Mendiang Calment semasa hidupnya selalu mempertahankan pola makannya yang beragam dan tetap aktif. Calment menganggap umur panjangnya itu didapatkan berkat gaya hidup yang aktif dan tenang. Beliau juga mengutarakan bahwa minyak zaitun adalah makanan yang rutin dikonsumsi olehnya. Selain itu untuk camilannya, Calment suka makan cokelat.


5. Hobi Makan Alpukat

5 Pola Makan Orang Tertua di Dunia, Rutin Konsumsi Alpukat dan Tequila

Marcelino Abad Tolentino, pria asal Peru berusia 125 tahun, dinobatkan sebagai manusia tertua di dunia. Rahasia panjang umurnya terletak pada pola makan sehat yang dijalani sejak kecil. Bekerja sebagai petani, ia rutin mengonsumsi sayuran yang ditanam sendiri, buah-buahan, dan sesekali daging domba.

Namun, makanan yang paling tak pernah ia lewatkan setiap hari adalah alpukat. Alpukat kaya antioksidan, vitamin, dan baik untuk tulang serta kulit.

Marcelino juga terbiasa mengunyah daun kakao untuk energi dan mengkonsumsi tanaman herbal untuk menjaga kesehatan. Hidup sederhana dan bergantung pada hasil tani membuatnya tetap bugar hingga kini, meski tak pernah menikah dan menjalani hidup tanpa kemewahan.


© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.