Sudah Restui Verrell Bramasta dengan Fuji, Ivan Fadilla: Mendapatkan Hal-hal yang Positif
Murhan May 10, 2025 09:31 AM

BANJARMASINPOST.CO.ID - Aktor Ivan Fadilla merestui hubungan Verrell Bramasta dengan Fujianti Utami alias Fuji.

Sebagai ayah, Ivan Fadilla juga ikut memperhatikan kedekatan Verrell dengan Fuji.

Kini, Verrell dan Fuji telah mendapat banyak dukungan untuk menjalin asmara.

Ivan Fadilla juga memberikan restu untuk Verrell menjalin kasih dengan Fuji.

Dia mengaku, dirinya selalu mendukung apa yang menjadi pilihan anaknya.

"Saya selalu setuju apa pun yang kamu lakukan," ucap Ivan, dikutip dari YouTube Cumicumi, Jumat (9/5/2025).

Sebagai orang tua, Ivan hanya bisa memberikan contoh kehidupan kepada Verrell.

Ia pun meminta Verrell untuk menjalani pilihannya.

Selama Verrell merasa nyaman dengan plihannya, Ivan bakal selalu memberikan dukungan.

"Yang penting saya memberikan contoh kehidupan, gambaran kehidupan."

"Sejauh kamu nyaman, terus kamu bisa mendapatkan hal-hal positif, ya udah jalanin aja. Saya support kok," tutur Ivan.

Sedangkan di sisi lain, Ayah Fuji, Haji Faisal menyebut dirinya tak pernah ikut campur dalam urusan asmara putrinya.

Haji Faisal selama ini hanya bisa memberikan pesan yang baik serta restu.

"Kalau soal itu kalau berumah tangga itu ya mau punya suami, mau punya istri, saya selaku orang tua selalu memulangkan kepada anak."

"Saya sebagai orang tua hanya sifatnya memberikan pandangan-pandangan dan memberikan restu," ujar Haji Faisal. 

Ia sendiri tak mau ikut campur serta mengatur pilihan dari anaknya.

"Jadi saya enggak mau terlalu mengatur-ngatur banget atau memaksa seperti zaman Siti Nurbaya."

"Jadi kita kembalikan kepada yang akan menjalani yaitu anak," kata Haji Faisal.

Tepergok Panggil Sayang

Baru-baru ini, sikap Verrell terhadap Fuji membuat geger netizen.

Verrell kepergok memanggil Fuji dengan panggilan 'sayang'.

Menariknya lagi, hal tersebut dilakukan Verrell secara jelas di depan banyak orang.

Terlihat Verrell yang sedang ngobrol dengan Fuji melalui video call.

Yang mencuri perhatian, saat Verrell ingin mengakhiri pembicaraan, ia mengucapkan kata sayang untuk Fuji.

"Dadah sayang, aku kunjungan dulu ya," ucap Verrell, dikutip dari YouTube Cumicumi.

Lantas hubungan keduanya kini semakin menjadi tanya publik.

Banyak yang menilai bahwa Verrell dan Fuji telah berpacaran.

Namun hingga saat ini, Verrell dan Fuji belum mengungkap kejelasan hubungan asmaranya ke publik.

(Banjarmasinpost.co.id/Tribunnews.com)

 

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.