Perpisahan Emosional Jamie Vardy dengan Leicester
GH News May 20, 2025 09:04 AM

TIMESINDONESIA, JAKARTAJamie Vardy meyakini Leicester City akan tetap bersinar meski tanpa dirinya. Dalam laga terakhirnya bersama The Foxes, Minggu (18/5/2025), striker berusia 38 tahun itu mengucapkan selamat tinggal setelah 13 musim penuh kenangan.

Vardy menandai penampilan terakhirnya, - yang ke-500,- dengan mencetak gol ke-200 untuk Leicester dalam kemenangan 2-0 atas Ipswich Town di Stadion King Power — sebuah laga pamungkas antara dua tim yang sudah terdegradasi dari Premier League.

Dikutip dari Reuters, didatangkan dari klub kasta kelima, Fleetwood Town, dengan nilai transfer hanya satu juta poundsterling atau sekitar Rp21, 9 miliar pada 2012, Vardy menjelma menjadi legenda modern Leicester. Puncak prestasinya adalah membawa klub menjuarai Premier League musim 2015-2016 dalam salah satu kisah kejutan terbesar dalam sejarah sepak bola Inggris.

“Leicester Akan Baik-Baik Saja”

Saat ditanya bagaimana Leicester akan melangkah tanpanya, Vardy menjawab lugas, “Mereka akan baik-baik saja. Pada akhirnya, kami punya skuad yang kuat dan banyak pemain muda berbakat. Saya malah bersyukur tidak menjadi mereka! Sepak bola itu sangat menguras mental, dan saya tak sanggup mengulang semuanya dari awal lagi.”

Meski akan pensiun, Vardy mengaku tetap akan mengikuti perjalanan klub yang dicintainya itu. “Saya akan terus memantau klub yang saya cintai. Leicester akan selalu ada di hati saya,” ujarnya.

Perpisahan Penuh Haru

Pada menit ke-80, Vardy ditarik keluar lapangan dan mendapat guard of honour dari rekan-rekan setim serta standing ovation dari seluruh penonton yang memadati stadion.

“Dari lubuk hati terdalam, terima kasih telah menerima saya dan keluarga saya seperti keluarga sendiri. Semoga saya sudah membalasnya dengan baik,” ucapnya kepada para suporter dengan suara bergetar.

Pujian dari Van Nistelrooy

Manajer Leicester saat ini, Ruud van Nistelrooy, turut memberikan penghormatan atas dedikasi sang striker.

“Jika Anda mencetak gol ke-200 dalam penampilan ke-500, Anda pantas disebut legenda. Vardy adalah pemain dan pribadi yang luar biasa bagi klub ini,” kata mantan bintang Manchester United itu kepada Premier League Productions.

“Di masa depan, kita akan menyadari bahwa kita semua pernah menjadi bagian dari momen ini. Dia punya karakter, kisah hidup, dan jiwa kepemimpinan. Ia benar-benar kapten sejati.”

Meski Leicester masih akan menghadapi Bournemouth pekan depan, Vardy dipastikan tidak akan tampil. Klub telah mengonfirmasi laga melawan Ipswich adalah pertandingan terakhirnya bersama The Foxes. (*)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.