Puluhan Anak Yatim Ceria Dapat Santunan, Ikapri Tanahlaut Harapkan Penguatan Pemberdayaan UMKM
Rahmadhani July 05, 2025 11:31 PM

BANJARMASINPOST.CO.ID, PELAIHARI - Ekspresi keceriaan tersirat di wajah puluhan anak panti di Kota Pelaihari, Kabupaten Tanahlaut (Tala), Kalimantan Selatan (Kalsel), Sabtu (5/7/2025). Mereka begitu senang karena mendapat rezeki dadakan.

Masing-masing menerima amplop berisi uang tunai dari pengurus cabang Ikatan Kartini Profesional Indonesia (Ikapri) Tala. Santunan itu diserahkan langsung oleh Ketua DPD Ikapri Kalsel Hj Syarifah Ruqayah didampingi Ketua DPC Ikapri Tala Hj Rusmiati.

Hj Syarifah Ruqayah mendatangi barisan anak-anak panti tersebut yang berdiri berjejer rapi. Ia menyerahkan amplop kepada tiap anak panti itu sembari mengusap kepala anak-anak tersebut.

Kegiatan berbagi tersebut dilakukan Ikapri Tala pada momen peresmian sekretariat mereka di Kompleks Gagas Permai, Pelaihari. Keceriaan anak-anak panti yang berjumlah 30 orang itu pun tergenapi dengan makanan ringan serta makanan berat yang turut mereka dapatkan.

Peresmian sekretariat tersebut ditandai dengan pembukaan tirai kain hijau yang menutupi papan nama Ikapri Tala yang berada di depan rumah yang menjadi sekretariat. Turut hadir Ketua RT setempat M Anang Pandi.

Tausiah agama melengkapi kegiatan tersebut oleh ustadzah di internal Ikapri Tala. Sebelumnya dilakukan pembacaan ayat suci Alquran oleh seorang anak perempuan.

"Kami berharap dengan adanya Ikapri Tala ini bisa menghimpun seluruh perempuan-perempuan di daerah ini, baik dari UMKM maupun lainnya," ucap Syarifah Ruqayah.

Ia mengatakan Ikapri merupakan wadah berhimpun para perempuan untuk pengembangan diri. Sekaligus untuk turut serta dalam memberdayakan UMKM.

Sementara itu Ketua DPC Ikapri Tala Hj Rusmiati menegaskan komitmennya untuk membesarkan organisasi sehingga makin dirasakan manfaatnya bagi warga Tala, khususnya bagi kaum perempuan.

"Kami juga konsen pada kegiatan sosial, seperti hari pemberian santunan untuk anak-anak panti. Ke depan akan lebih banyak lagi kegiatan yang akan kami laksanakan," ucapnya.

Pihaknya akan menghimpun kartini-kartini di Tala untuk mengembangkan profesionalitas sesuai bidang masing-masing. Apalagi di tubuh Ikapri tergabung semua elemen perempuan.

Sebagai informasi, Ikapri adalah organisasi yang menghimpun para perempuan profesional dari berbagai bidang, seperti pendidikan, pengusaha, dan UMKM. 

Organisasi ini bertujuan untuk memberdayakan perempuan, meningkatkan peran dan fungsinya sebagai aset bangsa, serta berkontribusi dalam pembangunan. 

Ikapri juga aktif dalam kegiatan kemanusiaan dan sosial, serta berperan dalam pengembangan sumber daya manusia. 

(banjarmasinpost.co.id/banyu langit roynalendra nareswara)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.