TRIBUNNEWS.COM - Kota Manado, Sulawesi Utara (Sulut), pada Rabu (9/7/2025) besok diperkirakan tidak akan turun hujan.
Menurut prakiraan dikutip dari laman BMKG, cuaca di Manado akan berawan dan cerah di sore hari.
Adapun cuaca berawan dimulai dari dini hari pukul 00.00 WITA sampai siang hari pada pukul 11.00 WITA
Sementara, untuk rata-rata suhu pada rentang waktu tersebut adalah dari 22-29 derajat celcius.
Kemudian, pada pukul 14.00 WITA, Manado diperkirakan cerah hingga sore hari pukul 17.00 WITA dengan suhu 26-28 derajat celsius.
Lalu, dari malam pukul 20.00-23.00 WITA, Manado bakal kembali dalam cuaca berawan dengan suhu mencapai 24 derajat celcius.
Di sisi lain, dalam sehari, rata-rata kelembaban di Kota Mando adalah 67-95 persen.
Selengkapnya berikut prakiraan cuaca di Manado pada 9 Juli 2025:
Dini Hari
00.00-02.00 WITA: 22-23 derajat celcius (berawan)
03.00-05.00 WITA: 22 derajat celcius (berawan)
Pagi Hari
06.00 WITA: 24 derajat celcius (berawan)
07.00 WITA: 27 derajat celcius (berawan)
08.00 WITA: 27 derajat celcius (berawan)
Siang dan Sore Hari
11.00 WITA: 29 derajat celcius (berawan)
14.00 WITA: 28 derajat celcius (cerah)
17.00 WITA: 25 derajat celcius (cerah)
Malam Hari
20.00 WITA: 24 derajat celcius (berawan)
23.00 WITA: 24 derajat celcius (cerah berawan)
(Yohanes Liestyo Poerwoto)