BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya akan menghadapi wajah familiar saat menghadapi Football West Australia dalam laga uji coba.
Persebaya Surabaya dijadwalkan melakoni pertandingan pramusim prestisius di Negeri Kanguru, Rabu (9/7/2025).
Bajul Ijo tidak mengikuti Piala Presiden 2025tetapi pihak klub mengagendakan sendiri laga pramusim internasional.
Tim asuhan Eduardo Perez menjalani tur ke Australia untuk mempersiapkan diri menjelang Liga 1 2025-2026.
Tur ini sebelumnya juga dilakukan untuk menghadapi ASEAN Club Championship 2025-2026 tetapi pada akhirnya Persebaya tidak jadi tampil di ajang tersebut.
Lawanyang akan dihadapi Ernando Ari dkk. di Australia adalah tim negara bagian Australia Barat (Men's West Australia State Team).
Guna menghadapi laga kontra Persebaya, Football West (Asprov PSSI Australia Barat) membentuk tim "All Star" dariwilayah tersebut.
Sebanyak 22 pemain dikumpulkan dari sembilanklub terbaik yang berkompetisi di liga lokal.
Tak ada pemain dari klub profesional A-League dengan Football West hanya memanggil pemain dari kompetisi amatir dan semiprofesional.
Ada satu nama familiar bagi Persebaya yaitu Aryn Williams, gelandang Australia yang pernah membela Bajul Ijo pada 2019 hingga 2021.
Aryn Williams kini membela klub semipro Australia, Olympic Kingsway.
Ada satu nama lagi yang bakal mencuri perhatian fans Indonesia yaitu Theo Leeming.
Pemain kelahiran 20 Desember 2007 itu disebut memiliki darah Indonesia dan rutin menghiasi akun Indonesia Abroad serta Abroadnesia di media sosial.
Laga uji coba ini adalah kesempatan bagi Leeming untuk mencuri perhatian klub Liga 1 Indonesia.
Leeming dan Williams beserta 20 pemain lainnya akan dipimpin pelatih asal Skotlandia, Ian Ferguson.
"Selamat kepada pemain yang terpilih dalam skuad final," ujar Ian Ferguson di laman resmi Football West.
"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang menghadiri sesi latihan selama tiga pekan terakhir."
"Semoga saja semua pemain melewati pekan ini tanpa cedera dan kami bisa menatap pertunjukan melawan tim top Persebaya," urainya.
Berikut daftar pemain Football West Australia untuk melawan Persebaya:
PIETER JACOBSZ (Armadale SC)
JONATHAN CORNESS (Bayswater City)
DECLAN HUGHES (Bayswater City)
JACKSON STEPHENS (Bayswater City)
SEAN McMANUS (Bayswater City)
CAMERON TEECE (Bayswater City)
SASA NJEGIC (Dianella White Eagles)
FRANC GAMIZ QUER (Dianella White Eagles)
PETER PILKADARIS (Gk) (Dianella White Eagles)
JEREMY MBA (Gwelup Croatia)
LAAT MATHIANG (Olympic Kingsway)
JAYDEN GORMAN (Olympic Kingsway)
ADRIAN SINAGRA (Gk) (Olympic Kingsway)
ARYN WILLIAMS (C) (Olympic Kingsway)
JOSH SAMSON (Olympic Kingsway)
TYLER GARNER (Olympic Kingsway)
DARYL NICOL (Perth RedStar)
SAM POLLARD (Perth RedStar)
THEO LEEMING (Perth RedStar)*
DAVID NINKOVICH (Perth SC)
BRENT QUICK (Stirling Macedonia)
JACK HILAIRE (UWA Nedlands)
*Pemain keturunan Indonesia