Wujudkan Ketahanan Pangan Lewat Tanam Jagung
GH News July 11, 2025 06:04 PM

TIMESINDONESIA, BATU – Mewujudkan ketahanan pangan di desanya, Pemerintah Desa Giripurno, Kecamatan Bumiaji Kota Batu bersama-sama Polsek Bumiaji, Koramil Bumiaji dan Kecamatan Bumiaji menanam biji jagung di tanah seluas 2500 meter persegi.

Budidaya tanaman jagung ini dibuat agar bisa menyediakan kebutuhan bahan makanan untuk makanan bergizi gratis sekaligus pemenuhan pakan untuk pemeliharaan ayam petelur yang kini sedang dirintis oleh Pemdes Giripurno.

Bumiaji-menanam-biji-jagung-2.jpg

Diharapkan empat bulan ke depan, jagung yang mereka tanam sudah bisa dipanen dan dimanfaatkan oleh warga yang desanya berada di perbatasan antara Kota Batu dengan Kabupaten Malang.

Kades Giripurno, Suntoro berharap kegiatan ini bisa bermanfaat untuk masyarakat dan bisa menopang kebutuhan masyarakat akan pangan.

Ditempat yang sama, Kapolsek Bumiaji, AKP G Windu Hadi mengatakan bahwa jagung ini ditanam diatas Tanah Kas Desa (TKD) Dusun Ndurek Giripurno seluas 2500 meter persegi. Budidaya pasca pencanangan ini akan dilaksanakan oleh LPMD Giripurno. 

Bumiaji-menanam-biji-jagung-3.jpg

"Tujuan penanaman jagung ini untuk mendukung rencana pendirian peternakan ayam petelur. Pakannya akan diambilkan dari kebun jagung ini," ujar kapolsek.

Ia berharap langkah kecil ini bisa memberikan manfaat yang besar dalam penyediaan makanan bergizi gratis untuk warga. "Mudah-mudahan bisa digetok tularkan ke desa yang lain, agar anak-anak kita bisa makan yang bergizi," ujarnya.

Hadir dalam kegiatan penanaman ini Sekcam Bumiaji, Yandi Galih Pratama, Batuud Koramil Bumiaji, Pelda Abdul Kadir, Kasat Binmas Polres Batu, Iptu Hendik Yuli Prasetyo, Ketua BPD Giripurno, Heru Setya Aji dan Ketua LPMD Giripurno, M Khusni.

Ketua LPMD Giripurno, M Khusni membenarkan budidaya tanaman jagung ini memang dilaksanakan LPMD. "Tetap nanti bekerjasama dengan Bumdes, termasuk peternakan ayam petelur dilakukan oleh Bumdes. Insya Allah dalam waktu empat bulan kita sudah panen," ujarnya.

Selain membuat budidaya jagung dan peternakan ayam petelur, Desa Giripurno juga membuat pertanian jeruk di desa mereka untuk ketahanan pangan. (*)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.