Vietnam Dapat Kabar Buruk Jelang Laga Perdana di Piala AFF U23 2025
Muhammad Nursina Rasyidin July 19, 2025 12:30 AM

TRIBUNNEWS.COM - Vietnam mendapat kabar buruk jelang turnamen Piala AFF U23 2025 di Indonesia.

The Golden Stars bersaing di grup B penyisihan bersama Laos dan Kamboja.

Laga pertama Vietnam adalah menghadapi Laos yang dijadwalkan di Stadion Patriot Candrabhaga, Sabtu (19/7/2025) kick-off 17.00 WIB.

Dalam kondisi klasemen saat ini, Vietnam berada di posisi terbawah dan hanya terpaut satu poin dari Laos dan Kamboja yang bermain imbang 1-1 pada Rabu (16/7/2025).

Nantinya, hanya juara grup saja yang otomatis lolos ke partai semifinal.

Sementara peringkat kedua grup A, B, dan C, bakal berebut predikat runner-up terbaik turnamen.

Persaingan grup A akan diisi dengan Timnas Indonesia, Malaysia, Filipina, dan Brunei Darussalam.

Sementara grup C, akan mempertemukan Timor Leste, Myanmar, dan Thailand.

VEITNAM CEDERA - Striker Vietnam, Nguyen Thanh Nhan, mengalami cedera dalam sesi latihan di Jakarta menjelang Piala AFF U23 2025, Kamis (17/7/2025). (Facebook VFF - 18/7/2025)

Menuju laga pertama, Vietnam kehilangan opsi striker utama, yaitu Nguyen Thanh Nhan.

Dilansir BongdaPlus, Nguyen Thanh Nhan menderita cedera dalam sesi persiapan di Jakarta, Kamis (17/7/2025) kemarin malam WIB.

Sementara dilansir melalui Transfermarkt, kondisi cedera dari Thanh Nhan cukup memprihatinkan.

Yang mana pemain berusia 21 tahun mengalami cedera ligamen engkel.

Nguyen Thanh Nhan diperkirakan absen hingga 30 September 2025.

Maka, pemain milik PVF Football Academy pun dicoret dari daftar skuad Vietnam.

Sebagai gantinya, pelatih Vietnam, Kim Sang-sik, memanggil kembali Le Van Thuan untuk posisi yang kosong.

Sebelumnya, Le Van Thuan merupakan pemain seleksi dari Vietnam.

Namun pemain 19 tahun tidak disertakan dalam skuad yang dibawa ke Jakarta.

LATIHAN VIETNAM - Sesi latihan Timnas Vietnam menjelang pertandingan grup B Piala AFF U23 2025 melawan Laos di Jakarta, Senin (14/7/2025). (Facebook VFF - 15/7/2025)
LATIHAN VIETNAM - Sesi latihan Timnas Vietnam menjelang pertandingan grup B Piala AFF U23 2025 melawan Laos di Jakarta, Senin (14/7/2025). (Facebook VFF - 15/7/2025) (Facebook.com/vietnamesefootball)

Kedatangan Le Van Thuan tidak serta merta menyelesaikan masalah dari Vietnam.

Pasalnya, Le Van Thuan lebih bertindak sebagai striker lubang atau striker bayangan.

Sementara Nguyen Thanh Nhan merupakan pemain posisi nomor 9 yang ditugaskan sebagai finisher.

Dengan perbedaan peran tersebut, Bongdaplus memperkirakan Kim Sang-sik akan merubahan strateginya.

Pelatih asal Korea Selatan bakal menggunakan peran posisi striker bayangan dalam skema formasi Vietnam.

JELANG LAGA VIETNAM - Pelatih Timnas Vietnam, Kim Sang-sik, dalam sesi konferensi pers menjelang pertandingan grup B Piala AFF U23 2025 menghadapi Laos, Selasa (15/7/2025). (Facebook VFF - 15/7/2025)
JELANG LAGA VIETNAM - Pelatih Timnas Vietnam, Kim Sang-sik, dalam sesi konferensi pers menjelang pertandingan grup B Piala AFF U23 2025 menghadapi Laos, Selasa (15/7/2025). (Facebook VFF - 15/7/2025) (Facebook.com/vietnamesefootball)

Vietnam sendiri datang ke turnamen Piala AFF U23 2025 dengan rekor luar biasa.

The Golden Stars mampu menjadi tim tersukses sekaligus peraih dua gelar juara beruntun.

Maka edisi Piala AFF U23 2025, menjadi momentum bagi Vietnam memperoleh hattrick juara.

Sementara bagi Kim Sang-sik, momentum ini berpotensi mengawinkan trofi Piala AFF baik di level senior maupun U23.

Menarik melihat perjalanan dari Timnas Vietnam.

Daftar Juara Piala AFF U23 2025

2005: Thailand

2019: Timnas Indonesia

2022: Vietnam

2023: Vietnam

(Bayu Panegak)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.