Ada momen Jorrel Hato menubruk Cole Palmer usai Chelsea mengalahkan Liverpool di Liga Inggris. Fans The Blues langsung ketar-ketir.
Chelsea mengalahkan Liverpool di Stamford Bridge, dalam lanjutan Liga Inggris, Sabtu (4/10/2025) malam WIB. Tuan rumah menang dramatis 2-1.
Sempat unggul lewat gol roket Moises Caicedo sejak babak pertama, Chelsea sempat dibobol Cody Gakpo pada babak kedua. Estevao kemudian jadi pahlawan lewat golnya pada masa injury time, dan memastikan tiga poin buat skuad Enzo Maresca.
Usai peluit panjang berbunyi, skuad Chelsea berhamburan ke lapangan merayakan kemenangannya. Dalam salah satu momen, terlihat Jorrel Hato menubruk Cole Palmer karena saking senangnya.
Jorrel Hato, yang main dari bench, melompat ke arah Cole Palmer, yang di laga itu absen. Gelandang berusia 24 masih menjalani pemulihan cedera paha.
Hato just added 2 months onto Palmer's injury recovery 😭😭😭 pic.twitter.com/Z2e0FmhdG4
— Dubois (@CFC_Dubois) October 5, 2025
Momen Hato menubruk Palmer yang cedera itu yang bikin fans Chelsea ketar-ketir. Sebab, bek asal Belanda itu dinilai bisa saja bikin Palmer makin lama absen.
Di media sosial, banyak fans Chelsea yang meledek kelakukan Hato itu. "Hato menambah dua bulan lagi untuk pemulihan cedera Palmer," tulis fans.
"Bahkan bisa tujuh bulan jika melihat Palmer. Dia bahkan menahan reaksinya," kata fans lain.
"Tentu dia butuh operasi," akun lain menimpali.
Palmer cedera sejak Agustus lalu. Ia sempat comeback saat melawan Brentford dan Manchester United, sebelum diparkir lagi karena masalah yang sama.
Enzo Maresca menyebut Cole Palmer baru bisa main usai jeda internasional bulan ini atau sekitar dua pekan lagi. Apakah bakal lebih lama gara-gara ditubruk Jorrel Hato?