Kunci Jawaban Informatika Kelas 4 Halaman 60 61 Kurikulum Merdeka Bab 4: Evaluasi Pembelajaran
TRIBUNNEWS.COM - Dalam pelajaran Informatika, materi tentang dasar-dasar literasi digital dan berpikir komputasional perlu dipahami siswa kelas 4 SD.
Pada bab kali ini siswa diminta untuk memahami soal jaringan komputer dan internet.
Pada buku pelajaran Informatika kelas 4 Kurikulum Merdeka halaman 60 61 karangan Heni Indriani dkk. diterbitkan oleh Penerbit Yudhistira tahun 2022, siswa diminta untuk mengerjakan soal evaluasi pembelajaran.
Kunci jawaban Informatika kelas 4 halaman 60 61 pada soal evaluasi pembelajaran hanya digunakan sebagai referensi untuk belajar siswa di rumah.
Berikut Tribunnews merangkum kunci jawaban buku Informatika kelas 4 halaman 60 61 pada soal evaluasi pembelajaran.
Kunci Jawaban Informatika kelas 4 Halaman 60 61
Evaluasi Pembelajaran
A. Pilihan Ganda
Pilihlah huruf a, b, atau c untuk jawaban yang benar!
- Wi-Fi merupakan ...
a. jaringan komputer
b. jaringan kabel
c. jaringan tanpa kabel
d. perangkat jaringan
- Internet disebut juga ...
a. data
b. komputer
c. jaringan komputer
d. Wi-Fi
- Berikut merupakan manfaat internet, kecuali ...
a. belajar online
b. mencari informasi
c. membaca di perpustakaan
d. mencari gambar
- Kak Riza mendapat tugas dari Ibu Dwi untuk membuat peta. Ia mencari gambar peta di internet menggunakan ...
a. Google Meet
b. Google Drive
c. Google Maps
d. Google Search
- Kak Riza mengakses tautan, lalu muncul gambar seperti berikut. Hal itu menandakan ...
(gambar kotak izin akses)
a. akses dibatasi
b. dapat mengunduh file
c. dapat membaca file
d. dapat membuka akses
- Berikut adalah membuat kode akses yang kuat ...
a. menggunakan maksimal 5 huruf saja
b. menggunakan maksimal 8 angka saja
c. menggunakan kombinasi huruf dan karakter
d. menggunakan kombinasi 5 huruf saja
- Untuk berbelanja online, kita harus menyertakan ...
a. alamat
b. nama
c. nomor telepon
d. semua benar
- Kamu mendapat tugas untuk mencari informasi tentang budaya Indonesia, kamu mencarinya di internet menggunakan ...
a. Google Chrome
b. Photoshop
c. E-Book
d. E-Commerce
- Saat memulihkan akun email yang lupa password, kita perlu menyertakan ...
a. nomor handphone
b. nama lengkap
c. a dan b benar
d. konfirmasi ulang password
- Untuk menjaga keamanan akun, kamu harus melakukan ...
a. mengganti password secara berkala
b. biarkan saja tetap terbaca
c. tetap tersimpan di laptop
d. memberitahukan pada orang lain
Kunci Jawaban
-
c. jaringan tanpa kabel
-
c. jaringan komputer
-
c. membaca di perpustakaan
-
d. Google Search
-
a. akses dibatasi
-
c. menggunakan kombinasi huruf dan karakter
-
d. semua benar
-
a. Google Chrome
-
c. a dan b benar
-
a. mengganti password secara berkala
Disclaimer:
- Kunci jawaban Informatika di atas hanya digunakan oleh orang tua atau wali untuk memandu proses belajar anak.
- Sebelum melihat kunci jawaban, pastikan anak mengerjakan sendiri terlebih dahulu.
(Rinanda)