Preview Liga 2 Championship Persekat Tegal Vs PSMS Medan, Ayam Kinantan Usung Misi Balas Dendam
adisaputro November 13, 2025 05:31 AM

TRIBUNWOW.COM - Duel panas Grup A Championship (Liga 2) antara Persekat Tegal vs PSMS Medan akan tersaji hari ini, Kamis (13/11/2025).

Pertandingan Persekat Tegal akan digelar di Stadion Tri Sanja, Tegal, Jawa Tengah, pukul 15.30 WIB.

Hadapi Persekat Tegal, PSMS Medan mengusung misi balas dendam, setelah kekalahan leg 1.

Bermain di kandang, PSMS Medan kalah tipis 0-1 atas Persekat Tegal, 12 September 2025 lalu.

Oleh karena itu, bagi SMeCK (pendukung PSMS Medan), membawa pulang 3 poin pada laga sore nanti menjadi harga mati bagi klub berjuluk Ayam Kinantan itu.

Dalam unggahan Instagram resmi klub, Selasa (11/11/2025), SMeCK ramai memberikan komentar hingga kritik jelang laga.

"Balaskan dendam awal pertandingan kemarin kinantan ku," ujar akun @muhammad_zularsill.

"3 POINT HARGA MATI !!!," kata akun @afdalmaro.

"Barata dan cadenazzi duduk kan aja tu," ujar @unex.pectedfc.

"Jarak antar lini jangan terlalu jauh, penguasaan bola di perbanyak jgn long ball gak jelas!," kata @sun.trg07.

"urang2i egois nya. Yok lah kerja sama tim. Gak usah bnyak kali kuah nya. Manfaat kan peluang yg ada, harus 3 poin yah," kata @sitorus.jefri.

"jadikan pelajaran dari 3 kelalahan kin berubah di leg2 ini," kata @reyhanzkii.

"KLO udh didepan gawang main taktis lah idola, jangan suka buang buang peluang.. ganas lah Kelen KLO udh di 6 meter dr gawang lawan..," kata akun @rachmadmanotoro.

"Ayok laa maksimal di putaran ke 2," kata akun @muhammadraaffly.

"Menang menang dan menang!!!," ujar akun @ricky_wirabuana.

Selain berambisi balas dendam, PSMS Medan juga mengusung misi bangkit, setelah melewati 2 laga tanpa kemenangan.

Terakhir, PSMS Medan kalah 1-0 dari Bekasi City, Minggu (9/11/2025).

Sebelumnya, PSMS Medan dibantai 0-2 oleh Garudayaksa FC, Jumat (31/10/2025).

Dalam 9 laga, PSMS Medan mengoleksi 12 poin, hasil dari 3 kemenangan, 3 kekalahan, dan 3 seri.

Di sisi lain, Persekat Tegal juga berambisi bangkit, setelah melewati 3 pekan dengan pil pahit kekalahan.

Terakhir, Persekat Tegal kena libas 3-0 oleh Persikad Depok, Minggu (9/11/2025).

Tak hanya kalah, pada laga itu Persekat Tegal juga harus kehilangan sang bek, Ali Akbar Navis, lantaran kartu kuning kedua.

Tren buruk membuat Persekat Tegal menghuni papan bawah klasemen, dengan torehan 8 poin.

Dari 9 laga, Persekat Tegal baru menang 2 kali, sisanya 2 kali seri dan 5 kali kalah.

Patut dinantikan dalam laga sore nanti, siapa yang bakal bangkit dan mengubah nasib, apakah Persekat Tegal, atau justru PSMS Medan?

Head to Head

12/9/2025: PSMS Medan 0-1 Persekat Tegal

5 Pertandingan Terakhir Persekat Tegal

9/11/2025: Persikad 3–0 Persekat Tegal 

2/11/2025: Persiraja Banda Aceh 1–0 Persekat Tegal 

24/10/2025: Persekat Tegal 2–3 PSPS Pekanbaru 

17/10/2025: Sriwijaya FC 0–1 Persekat Tegal 

12/10/2025: Sumsel United 2–0 Persekat Tegal 

5 Pertandingan Terakhir PSMS Medan

9/11/2025: FC Bekasi City 1–0 PSMS Medan 

31/10/2025: PSMS Medan 0–2 Garudayaksa FC 

25/10/2025: PSMS Medan 1–0 Persiraja Banda Aceh 

18/10/2025: Adhyaksa FC 1–1 PSMS Medan 

11/10/2025: PSMS Medan 1–1 Persikad 

(TribunWow.com/Lailatun Niqmah)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.