Daftar 65 Produk Berbahaya BKO dan TIE Senilai Rp 2,74 Miliar yang Disita BPOM Oktober 2025
Frandi Piring November 16, 2025 08:32 PM
Ringkasan Berita:
  • Per November 2025, sebanyak 65 produk berbahaya mengandung BKO senilai Rp 2,74 miliar disita BPOM pada Oktober 2025.
  • Daftar produk mulai dari American viagra, Chloroform, Sleeping beauty, Keto Suplemen hingga Vimax vimax Suplemen.
  • Dominan temuan ini adalah produk-produk obat kuat pria dengan klaim penambah stamina yang diduga keras mengandung bahan kimia obat (BKO) sildenafil dan turunannya. 

 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI melalui Balai Besar POM (BBPOM) di Jakarta membongkar sebuah gudang sediaan farmasi ilegal berskala besar di Komplek Villa Arteri, Kelapa Dua, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Di mana terdapat produk-produk berbahaya yang mengandung bahan kimia obat hingga produk tanpa izin edar.

Langkah ini menunjukkan komitmen BPOM dalam melindungi masyarakat.

Ini juga sebagai bentuk sinergi BPOM dengan Kepolisian Daerah (Polda) Metro Jaya.

Dari operasi gabungan yang dilakukan pada 30 Oktober 2025, petugas menyita barang bukti senilai total Rp 2,74 miliar dari gudang yang dilaporkan telah beroperasi selama 4 tahun.

Melansir laman pom.go.id, Kepala BPOM Taruna Ikrar menjelaskan secara langsung hasil penindakan dari operasi gabungan ini dalam konferensi pers yang digelar di Kantor BBPOM di Jakarta pada Kamis (13/11/2025) lalu. 

Wakil Direktur Reserse Kriminal Khusus (Wadir Reskrimsus) Polda Metro Jaya AKBP Indrawienny Panjiyoga serta Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Kecil Menengah (PPKUKM) Pemerintah Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta Elisabeth Ratu, hadir dalam konferensi pers tersebut.

Taruna Ikrar menyampaikan apresiasi atas kolaborasi lintas sektor yang terjalin kuat di wilayah Jakarta.

Ia menyatakan bahwa penindakan ini adalah wujud nyata komitmen pemerintah dalam melindungi kesehatan masyarakat.

“Pengungkapan ini adalah bukti nyata sinergi dan kolaborasi kami dengan aparat penegak hukum. Ini adalah bagian dari amanat Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2023 tentang Kesehatan, yang mana BPOM memiliki tugas dan fungsi penindakan,” tegas Taruna Ikrar.

Adapun, barang bukti yang disita meliputi total 65 item (9.077 kemasan) sediaan farmasi ilegal. 

Dominan temuan ini adalah produk-produk obat kuat pria dengan klaim penambah stamina yang diduga keras mengandung bahan kimia obat (BKO) sildenafil dan turunannya. 

Rincian temuan terdiri dari 15 item obat tanpa izin edar (TIE) senilai Rp 1,4 miliar, 29 item obat bahan alam (OBA) TIE yang diduga mengandung BKO senilai Rp770 juta, serta 21 item suplemen kesehatan TIE senilai Rp 551 juta. 

Sejumlah produk yang ditemukan di antaranya Black Ant King, Maxman Tablet, DR LSW, Black Gorilla, dan lain-lain. 

Taruna Ikrar juga memperingatkan bahaya serius dari penggunaan produk ilegal, khususnya yang mengandung BKO.

Ia menguraikan efek membahayakan yang mungkin terjadi dari penggunaan sildenafil atau turunannya secara tidak tepat, terlebih jika digunakan dalam dosis tinggi atau jangka panjang, antara lain kehilangan penglihatan dan pendengaran, nyeri dada, pembengkakan pada wajah, stroke, serangan jantung, bahkan kematian.

Pelaku berinisial MU telah ditahan di Polda Metro Jaya. MU berperan sebagai supplier.

Modus operandi pelaku MU dengan mengirimkan produk ilegal ke seluruh Indonesia berdasarkan pesanan dari pelanggan (pemilik toko online) melalui aplikasi WhatsApp. 

Pelaku diketahui menjual sekitar 70 paket kiriman per hari dengan estimasi keuntungan bersih harian sekitar Rp 1,1 juta.

Pelaku MU akan diproses secara pro-justitia dan dijerat sesuai dengan Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2023 tentang Kesehatan, dengan ancaman pidana penjara paling lama 12 tahun atau denda paling banyak Rp5 miliar.

Penindakan ini menambah daftar kasus yang ditangani Balai Besar POM di Jakarta, yang selama tahun 2025 telah melaksanakan 5 kali penindakan dan seluruhnya berlanjut ke proses hukum.

Wadir Reskrimsus Polda Metro Jaya AKBP Indrawienny Panjiyoga, dalam kesempatan ini, menegaskan kesiapan pihaknya untuk ikut menindak tegas setiap pelanggaran di bidang obat dan makanan.

“Kami selalu siap berkoordinasi dan bersama-sama dengan BBPOM di Jakarta untuk melakukan tindakan secara tegas terhadap segala pelanggaran di bidang obat dan makanan,” ujarnya.

Dukungan juga datang dari Kepala Dinas PPKUKM Pemprov DKI Jakarta Elisabeth Ratu.

“Kami siap untuk berkolaborasi jika ada yang diperlukan dari Pemprov DKI Jakarta karena ini untuk menjamin kesehatan masyarakat DKI Jakarta,” tegasnya.

Pada kesempatan yang sama, Kepala BPOM melakukan penanaman 7 pohon di halaman kantor BBPOM di Jakarta, di antaranya mahkota dewa, jeruk purut, jeruk nipis, jeruk lemon, salam, sirsak, dan jambu biji.

Penanaman pohon ini merupakan simbol komitmen perluasan inovasi eco office lab yang dikembangkan di BPPOM di Jakarta serta menjadi bentuk kepedulian terhadap keberlanjutan lingkungan hidup.

Tanaman obat yang ditanam juga mencerminkan hubungan mendalam antara manusia, alam, dan kehidupan, sebagai simbol kesabaran dan kearifan tradisional. (BPOM-HM-Syale)

Daftar 

Daftar lengkap 65 produk sediaan farmasi ilegal hasil penindakan tersebut, dapat disimak di bawah ini: 

1. American viagra women Obat TIE

2. Chloroform Obat TIE

3. Chlorophyl Obat TIE

4. Cialis (kamshinglei) Obat TIE

5. Kamagra Oral Jelly Obat TIE

6. Lady era Obat TIE

7. Procoml spray Obat TIE

8. Tadalafil Obat TIE

9. Top Viagra Obat TIE

10. Trivam propofol Obat TIE

11. USA Viagra gold Obat TIE

12. USA Viagra MMC Obat TIE

13. V8 Obat TIE

14. Viagra 100 mg (biru) Obat TIE

15. Viagra 4 film coated tablet Obat TIE

16. Africa black ant OBA TIE & Mengandung BKO

17. Bi-lingzhi OBA TIE & Mengandung BKO

18. Black Ant king OBA TIE & Mengandung BKO

19. Black gorilla OBA TIE & Mengandung BKO

20. Black widow OBA TIE & Mengandung BKO

21. Blue gold OBA TIE & Mengandung BKO

22. Blue wizard OBA TIE & Mengandung BKO

23. Fly wichong fen OBA TIE & Mengandung BKO

24. France P253 OBA TIE & Mengandung BKO

25. Gipertolife OBA TIE & Mengandung BKO

26. Gold ant OBA TIE & Mengandung BKO

27. Golden flower OBA TIE & Mengandung BKO

28. Grow up super OBA TIE & Mengandung BKO

29. Guci cina OBA TIE & Mengandung BKO

30. Herb viagra mmc OBA TIE & Mengandung BKO

31. Herba vision OBA TIE & Mengandung BKO

32. Horny goat weed OBA TIE & Mengandung BKO

33. King wolf OBA TIE & Mengandung BKO

34. Lintah papua OBA TIE & Mengandung BKO

35. Liquid sex OBA TIE & Mengandung BKO

36. Lu Quan OBA TIE & Mengandung BKO

37. Lycozein OBA TIE & Mengandung BKO

38. Magic oil OBA TIE & Mengandung BKO

39. Oil penigro OBA TIE & Mengandung BKO

40. Opium spray OBA TIE & Mengandung BKO

41. Shigawan/Shibachun OBA TIE & Mengandung BKO

42. Sleeping beauty OBA TIE & Mengandung BKO

43. Titan candy suplement OBA TIE & Mengandung BKO

44. USA DH2O OBA TIE & Mengandung BKO

45. Brain DHA Nobel Suplemen Kesehatan TIE

46. Candy B Suplemen Kesehatan TIE

47. Diabetic formula milk powder Suplemen Kesehatan TIE

48. DR LSW Suplemen Kesehatan TIE

49. Fat loss Suplemen Kesehatan TIE

50. Fertile aid Suplemen Kesehatan TIE

51. Gluta white Suplemen Kesehatan TIE

52. Grandsure Gold Suplemen Kesehatan TIE

53. Japan tengsu Suplemen Kesehatan TIE

54. Keto Suplemen Kesehatan TIE

55. Maca strongman Suplemen Kesehatan TIE

56. Max man Suplemen Kesehatan TIE

57. Maxman tablet Suplemen Kesehatan TIE

58. Naturale probiotic Suplemen Kesehatan TIE

59. Sx love chewing gum Suplemen Kesehatan TIE

60. Soloco Suplemen Kesehatan TIE

61. Super collagen C Suplemen Kesehatan TIE

62. Superman Suplemen Kesehatan TIE

63. Ultra ripped Suplemen Kesehatan TIE

64. USA blue shark Suplemen Kesehatan TIE

65. Vimax vimax Suplemen Kesehatan TIE

Keterangan: 

TIE: Tanpa izin edar

OBA: Obat bahan alam

BKO: Bahan kimia obat

Daftar Produk Herbal Dilarang Edar per 2025

Berikut ini daftar 15 produk herbal yang dilarang edar oleh BPOM per November 2025:

1. Tokcer (TR005101984)

Keterangan: Nomor izin edar fiktif, mengandung natrium diklofenak.

2. JD Jamu Diet

Keterangan: Mengandung sibutramin.

3. Sari Daun Kelor (TR183449168)

Keterangan: Nomor izin edar fiktif, mengandung parasetamol, deksametason, natrium diklofenak.

4. Jamu Diet Dostin

Keterangan: Mengandung sibutramin.

5. Obat Diet Dokter (TR023776354)

Keterangan: Nomor izin edar fiktif, mengandung sibutramin.

6. Super Tonik Madu Kuat

Keterangan: Mengandung sildenafil sitrat.

7. Kopi Stamina Agam Perkasa (TR194009112)

Keterangan: Nomor izin edar fiktif, mengandung sildenafil sitrat.

8. Jrenk jos X (TR054335881)

Keterangan: Nomor izin edar fiktif, mengandung sildenafil sitrat.

9. Beuaty Slim

Keterangan: Mengandung sibutramin.

10. Obat Diet Herbal

Keterangan: Mengandung sibutramin.

11. Buah Merah Rimba (POM TR No. 034334855)

Keterangan: Nomor izin edar fiktif, mengandung deksametason, natrium diklofenak.

12. Garciana Tokcer (POM TR No. 043230891) 

Keterangan: Nomor izin edar fiktif, mengandung asam mefenamat, ibuprofen, parasetamol.

13. Pas-Ti Joss (Dep. Kes RI TR No. 003202171)

Keterangan: Nomor izin edar fiktif, mengandung natrium diklofenak, parasetamol.

14. Chang SANX (POM TI 093053147)

Nomor izin edar fiktif, mengandung parasetamol, ibuprofen, natrium diklofenak, sildenafil sitrat.

15. Kopi Rempah Cap Luwak Cobra (TR053563947)

Keterangan: Nomor izin edar fiktif, mengandung sildenafil sitrat.

-

 

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.