Grid.ID - Isu tak menyenangkan sempat menghampiri rumah tangga Ahmad Dhani dan Mulan Jameela. Rumah tangga Ahmad Dhani dan Mulan Jameela diisukan retak.
Mengenai kabar tersebut, putra Ahmad Dhani, Dul Jaelani pun memberi tanggapan. Dul Jaelani mengaku tak mendengar sama sekali mengenai isu yang menerpa ayah kandung dan ibu tirinya itu.
“Oh, nggak dengar,” kata Dul Jaelani ditemui di kawasan Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (18/11/2025)
Putra bungsu Maia Estianty cukup selektif dalam bermedia sosial. Dia mengaku jarang mengikuti gosip di sosial media, termasuk mengenai keluarganya.
“Aku media sosial jarang baca gosip juga,” katanya.
Dul Jaelani mengaku tak pernah terganggu dengan gosip yang menyeret nama keluarganya. Isu yang beredar di masyarakat pun tak pernah menjadi perbincangan di rumah.
“Enggak (jadi perbincangan di rumah),” tutup kekasih Tissa Biani ini.
Seperti diberitakan sebelumnya, isu Ahmad Dhani dan Mulan Jameela bercerai berawal dari beredarnya video pasangan suami istri itu yang memasuki ruang sidang. Akan tetapi, sidang yang dijalani Ahmad Dhani dan Mulan Jameela pada 2022 lalu bukanlah perkara perceraian melainkan untuk mengajukan permohonan asal-usul anak yang lahir dari pernikahannya dengan Mulan Jameela.
Ahmad Dhani pun sudah memberi respons terkait isu tak sedap dalam rumah tangganya. Mantan suami Maia Estianty itu seakan mengamuk dan mengatakan bahwa anak-anaknya kini menyaksikan sendiri biadabnya isu hoax.