BOLASPORT.COM - Striker Mauro Zijlstra sukses mencetak gol pertama untuk Indonesia, bersama Timnas U-22.
Mauro Zijlstra menjadi salah satu pemain yang masuk skuad Timnas U-22 Indonesia melawan Mali dalam dua pertandingan persahabatan.
Kedua pertandingan digelar di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat.
Pada laga pertama Sabtu (15/11/2025), Timnas U-22 Indonesia kalah dari Mali dengan skor 0-3.
Mauro Zijlstra bermain sebagai starter.
Pada pertandingan kedua, Selasa (18/11/2025), Timnas U-22 Indonesia bermain imbang melawan Mali dengan skor 2-2.
Dua gol Timnas U-22 Indonesia dicetak oleh Mauro Zijlstra (38') dan Rafael Struick (53').
Sementara dua gol Mali dilesatkan oleh Sekou Kone (12', 70').
Selepas pertandingan Zijlstra memberikan kata-katanya soal gol perdananya berseragam Garuda di dada.
"Gol pertama di Indonesia dan penampilan bagus melawan lawan yang kuat," tulis pemain FC Volendam itu.
Zijlstra kemudian berpamitan, ia harus tak sabar untuk membela Timnas Indonesia lagi.
Setelah ini, Zijlstra memang harus kembali ke klubnya FC Voledam karena jeda internasional yang rampung.
"Sampai jumpa lagi Indonesia," tulisnya.
Pertandingan uji coba melawan Mali adalah persiapan SEA Games 2025 di Thailand pada Desember mendatang.
Belum jelas Zijlstra akan bergabung dengan Timnas U-22 Indonesia karena di luar agenda FIFA sehingga klub tak wajib melepas pemain.
Di FC Volendam yang bermain di Eredivisie, Zijlstra belum mendapat menit bermain sejauh musim ini.
Ia lebih banyak bermain di bangku cadangan atau bermain dengan tim muda FC Volendam.