Dynamite Kiss Episode 5-6 Kapan Tayang? Ketahui Jadwal Tayangnya di Sini
Sinema Update November 23, 2025 05:00 AM
Dynamite Kiss episode 5–6 kapan tayang? Menjadi pertanyaan yang mulai banyak dicari para penonton setelah berakhirnya minggu penayangan episode sebelumnya drama Korea terbaru bergenre comedy romance ini.
Antusiasme penonton yang terus meningkat membuat jadwal rilis dua episode ini semakin ditunggu agar mereka dapat mengikuti alur ceritanya tanpa tertinggal satu momen pun dari perkembangan para tokoh karakternya.

Dynamite Kiss Episode 5-6 Kapan Tayang?

Ilustrasi Dynamite Kiss Episode 5-6 Kapan Tayang. Foto: Unsplash/ Mollie Sivaram
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Dynamite Kiss Episode 5-6 Kapan Tayang. Foto: Unsplash/ Mollie Sivaram
Dynamite Kiss episode 5-6 kapan tayang? Mengutip laman sportskeeda.com dan soapcentral.com, drama Korea Dynamite Kiss dijadwalkan menayangkan episode 5 pada 26 November 2025, sementara episode 6 akan tayang pada 27 November 2025.
Dynamite Kiss tayang setiap hari Rabu dan Kamis dengan dua episode baru setiap minggu, hingga episode terakhir pada 29 Desember 2025.
Drama ini disiarkan di SBS TV pukul 21.00 KST dan dapat ditonton melalui platform Netflix pukul 19.00 WIB dengan total memiliki 14 episode, masing-masing berdurasi sekitar 1 jam 10 menit.
Dynamite Kiss berhasil membuat para penggemar jatuh hati pada kedua pemeran utamanya yang tak diragukan lagi chemistry aktingnya, kisahnya berfokus pada bagaimana dua kepribadian yang sangat berbeda saling bertabrakan dan akhirnya saling jatuh cinta.
Tidak seperti drama pada umumnya, drama ini tidak menampilkan romansa yang berjalan lambat, melainkan hubungan palsu yang berubah menjadi sesuatu yang nyata.
Drama ini mengisahkan Go Da-rim yang telah berjuang selama lima tahun untuk lulus ujian pegawai negeri dan belum memiliki masa depan yang pasti.
Di sisi lain, Gong Ji-hyeok adalah pria sukses yang baru saja membuat kesepakatan dengan seorang pemimpin dan ditugaskan untuk membawa seorang ahli teknologi terkenal untuk bergabung dalam proyek baru tersebut.
Singkat cerita, Go Da-rim yang sebenarnya lajang berbohong tentang status pernikahannya demi diterima bekerja dan kini berada di bawah supervisi Gong Ji-hyeok.
Meski awalnya hanya ingin menjadi karyawan tetap, perlahan ia mulai menaruh perasaan pada atasannya tersebut.
Sebagai informasi tambahan, berikut adalah deretan pemeran utama Dynamite Kiss yang membuat drama ini semakin menarik untuk ditonton berkat kemampuan aktingnya yang mampu menghadirkan chemistry kuat.

Ahn Eun Jin sebagai Go Da-rim

Seorang wanita berusia 30-an yang sangat membutuhkan pekerjaan dan telah berusaha lulus ujian pegawai negeri selama lima tahun. Da-rim terus menghadapi berbagai kegagalan, tetapi hidupnya berubah ketika ia bertemu Ji-hyeok.

Jang Ki Young sebagai Gong Ji-hyeok

Ji-hyeok memiliki masa depan yang aman dan baru saja membuat kesepakatan besar. Saat ia bertemu Da-rim, mereka sepakat untuk berpura-pura menjadi pasangan, yang akan menyelesaikan masalah mereka. Namun, Ji-hyeok tidak menyangka bahwa ciuman Da-rim akan membuatnya terpukau dan mulai jatuh cinta padanya.

Kim Mu Jun sebagai Kim Seon-woo

Sahabat Da-rim yang memiliki seorang putri. Da-rim akan meminta Seon-woo untuk berpura-pura menjadi suami dengan seorang anak agar Da-rim bisa mendapatkan pekerjaan yang ia inginkan.

Woo Da Vi sebagai Yoo Ha-yeong

Teman Ji-hyeok, dan keluarganya menjodohkan mereka. Meskipun keduanya memiliki hubungan yang baik, Ji-hyeok tidak melihat Ha-yeong sebagai calon cinta.
Ulasan Dynamite Kiss episode 5–6 kapan tayang, dan gambaran karakter para tokohnya ini, akan membantu penonton memahami kelanjutan dinamika hubungan para tokohnya, menjadikannya sebagai tontonan wajib bagi penggemar drama romantis. (Idaf)
Baca juga: Daftar Drakor Terbaru November 2025 yang Seru untuk Ditonton
© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.