Polres Lampung Selatan Salurkan 855.175 Kg Beras SPHP Sejak Agustus hingga Desember 2025
January 01, 2026 03:19 PM

Tribunlampung.co.id, Lampung Selatan - Polres Lampung Selatan menyalurkan beras SPHP sejak Agustus hingga Desember 2025 sebanyak 855.175 kilogram.

Hal tersebut disampaikan dalam kegiatan Anev Kesatuan Akhir Tahun yang dipimpin langsung Kapolres Lampung Selatan AKBP Toni Kasmiri, Rabu (31/12/2025).

Kapolres Lampung Selatan AKBP Toni Kasmiri menyebut selain penegakan hukum, pihaknya juga berperan aktif dalam mendukung program pemerintah.

"Salah satunya pengawalan stabilisasi pasokan dan harga pangan melalui penyaluran beras SPHP Bulog. Sejak Agustus hingga Desember 2025, sebanyak 855.175 kilogram beras disalurkan kepada masyarakat melalui posko-posko di seluruh polsek jajaran," ujarnya.

Di internal institusi, Polres Lampung Selatan menegakkan disiplin dengan mencatat tujuh perkara Kode Etik Profesi Polri dan 11 perkara disiplin yang melibatkan 14 personel.

Penegakan ini menjadi bagian dari upaya menjaga profesionalisme dan kepercayaan publik.

Kegiatan sosial juga terus digelar sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat, di antaranya khitan massal yang diikuti 366 anak di sembilan polsek jajaran.

Dari sisi anggaran, Polres Lampung Selatan mengelola pagu sebesar Rp 70,79 miliar pada 2025, yang pada 2026 disesuaikan menjadi Rp 68,56 miliar.

Meski anggaran menurun, optimalisasi kinerja tetap dilakukan melalui peningkatan belanja pegawai dan efisiensi belanja barang.

"Kami akan terus meningkatkan kinerja, memperkuat langkah pencegahan," ujarnya

"Serta mengedepankan pelayanan kepada masyarakat sebagai bagian dari upaya menjaga harkamtibmas yang aman dan kondusif di Lampung Selatan," tukasnya.

(Tribunlampung.co.id/ Dominius Desmantri Barus )

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.