Kata Wakil Wali Kota Bogor Jenal Mutaqin Pasca Biskita Berhenti Beroperasi, Janji Tidak Akan Lama
January 02, 2026 07:07 PM

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Rahmat Hidayat

TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOGOR TENGAH - Wakil Wali Kota Bogor Jenal Mutaqin meminta maaf kepada para penumpang pasca Biskita Transpakuan berhenti beroperasi.

Ia mengakui, Pemkot Bogor lambat untuk melakukan sosialisasi.

“Kami sadari Pemkot juga kurang sosialisasi paska kejadian belum lelang. Hampura (mohon maaf),” kata Jenal saat dihubungi TribunnewsBogor.com, Jumat (2/1/2026).

Ia berjanji, Biskita Transpakuan Kota Bogor akan segera beroperasi kembali.

“Tadi saya bilang ke Sekda. Agar secepatnya minggu ini mulai dilakukan tahapan-tahapan,” ujarnya.

Pemberhentian operasi Biskita Transpakuan ini hanya teknis soal regulasi.

Program Buy the Service (BTS) harus dilelang kembali.

“Untuk tahun 2026 sudah kita anggarkan. Bahkan bertambah koridor. Ini lebih ke teknis saja. Regulasi BTS kan harus lelang,” tandasnya.

Diketahui sebelumnya, Biskita Transpakuan Kota Bogor kembali berhenti beroperasi.

Kepala Dinas Perhuhungan (Kadishub) Kota Bogor Sujatmiko Baliarto mengatakan, Biskita ini berhenti beroperasi sejak kemarin, Kamis (1/1/2026).

Pemberhentian ini disebabkan berakhirnya kontrak kerja sama antara Pemkot Bogor dengan PT Kodjari sudah.

“Per 31 Desember itu selesai (kontrak). Per 1 Januari otomatis tidak ada pengadaan jasa,” katq Sujatmiko saat dihubungi, Jumat (2/1/2026).

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.