Wisata Kalsel- Berwisata ke Paralayang Tahura Kalsel, Pengunjung dari Sumedang Beri Pujian Ini
January 03, 2026 02:44 PM

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Objek wisata Paralayang di kawasan Taman Hutan Raya (Tahura) Sultan Adam, Mandiangin, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan (Kalsel) hadir sebagai tempat rekreasi menarik yang dapat dinikmati masyarakat.

Memang kawasan Tahura Sultan Adam menyuguhkan beragam keunikan dan keindahan alam. Banyak aktivitas outdoor yang dapat dilakukan, seperti camping, tracking, downhill, dan forest healing.

Sementara titik spot paralayang ini terletak di puncak Tahura tepatnya berada satu lokasi dengan Forester Kafe dan Villa Paralayang.

Masyarakat akan disuguhi keindahan perbukitan asri dan hijau yang dimiliki Kalimantan Selatan dari puncak tersebut.

Apalagi jika beruntung bisa menyaksikan indahnya lautan awan yang menutupi perbukitan tersebut. Pengunjung pun terasa dibuat berada di atas awan.

Tempat wisata ini memang viral di media sosial bahkan banyak orang dari luar daerah yang tertarik untuk datang.

Tak heran wisatawan yang datang ke Paralayang di Tahura Kalsel ini bukan hanya warga lokal saja melainkan berasal dari berbagai daerah di Indonesia.

Salah satunya ialah Supian, pengunjung asal Sumedang, Jawa Barat yang datang bersama rombongan pada (24/12/2025) sore.

Lelaki tersebut dengan lugas mengatakan puas mengunjungi Paralayang di Tahura Kalsel karena pemandangannya sangat bagus.

“Saya dari Sumedang baru pertama ke sini bagus sekali mantap, “ katanya kepada Banjarmasimpost.co.id pada Kamis (24/12/2025).

Ini menjadi pengalaman pertama Supian berkunjung ke Paralayang Tahura Kalsel, ia mengaku puas karena bagus sekali.

Belum lagi saat itu Supian dan rombongan juga mencoba kostum adat Suku Dayak yang disewakan oleh sanggar kesenian berada di tempat wisata tersebut.

Ia tampil gagah dengan aksesoris topi bulu burung ruai sembari memegang mandau atau parang yang diletakkan di depan badan.

Pengalaman tersebut menambah kesan indah liburan pertama Supian dan teman-teman dari Sumedang ke destinasi wisata Paralayang di Tahura Kalsel.

(Banjarmaasinpost,co.id/Kristin Juli Saputri)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.