TRIBUNNEWSSULTRA.COM - Berikut analisis prediksi skor jelang pertandingan Timnas Australia U23 vs Timnas Thailand U23, pada Kamis (8/1/2026), kick off 18.30 WIB.
Pertemuan kedua tim dalam ajang Piala Asia U23 AFC 2026, Simak ulasan jelang laga perdana mereka tergabung di grup D.
Pelatih Tony Vidmar menantang skuad Australia U23 untuk tampil sesuai ekspektasi bakal tersaji di Riyadh petang hari ini.
Meski persiapan timnya relatif singkat, Vidmar tetap optimistis Timnas Australia U23, bisa meraih kemenangan.
"Kami hanya punya waktu singkat untuk persiapan."
Baca juga: Ezra Walian ke Persija Jakarta Kian Nyata, Disentil Pengamat, Peluang Terjadinya Transfer
"Namun yang akan terlihat dari Australia adalah energi, niat bermain sepak bola positif, dan kesadaran bahwa setiap laga akan menjadi tantangan," katanya, mengutip laman AFC.
Vidmar menambahkan, sejak lolos kualifikasi timnya belum menjalani pertandingan resmi.
Hanya berlatih 4-5 hari di Dammam sebelum melanjutkan persiapan akhir di Riyadh.
Ia juga menegaskan Timnas Thailand U23 adalah lawan berbahaya, memiliki tempo cepat dan serangan balik mematikan, sehingga Australia harus disiplin dalam bertahan.
Sementara Timnas Thailand datang dengan persiapan lebih panjang. Pelatih Thawatchai Damrong-Ongtrakul mampu menjaga skuadnya tetap bersama.
Termasuk tampil di SEA Games Desember 2025 lalu, di mana mereka meraih medali perunggu.
"Kami tiba lebih awal untuk beradaptasi dengan kondisi sekitar, sehingga saat bertanding bisa menunjukkan kemampuan terbaik," kata Thawatchai.
Baca juga: KONDISI TIM Persija Jelang El Clasico Lawan Persib Bandung, Jadwal 11 Januari 2026
Menurutnya, sebagian besar pemain sudah berlatih bersama beberapa bulan, sehingga adaptasi di berbagai posisi tidak menjadi masalah.
Jelang laga Socceroos muda pernah menang 2-1 atas Thailand di edisi 2020, juga mencatat kemenangan di laga pembuka 2 edisi sebelumnya (2018 dan 2022).
Timnas Thailand pun memiliki catatan serupa, menang di laga perdana edisi 2020 dan 2024.
Namun, tren terbaru menunjukkan kedua tim menghadapi tantangan.
Skuad Gajah Putih kalah 2 laga terakhir di Piala Asia U23 tanpa mencetak gol, dan kekalahan berikutnya akan menyamai rekor terburuk mereka (tiga kekalahan beruntun pada 2018).
Timnas Australia juga menghadapi masalah produktivitas, gagal mencetak gol dalam lima laga terakhir di turnamen ini, rekor terpanjang bersama China PR.
Prediksi Skor Pertandingan:
Kondisi Timnas Australia U23, rasio menang 40 persen, rerata gol dicetak 1,3 per laga, rerata kebobolan 1,1 per laga dan clean sheet 30 persen.
Sedangkan Thailand U23 memiliki rasio kemenangan 35 persen, rerata gol dicetak 1,4 per laga, kebobolan 1,5 per laga dan clean sheet 25 persen.
Australia jika menang tipis akan menjadi modal penting lolos dari Grup D. Sedangkan Timnas Thailand jika kalah memperpanjang tren negatif.
Skor prediksi Australia U23 1-0 Thailand U23. (*)