TRIBUNTRENDS.COM - Kunci jawaban Pendidikan Agama Islam (PAI) dan Budi Pekerti Kelas 11 yang disajikan berikut ini dapat digunakan sebagai panduan belajar bagi siswa dalam mengerjakan soal-soal yang diberikan oleh Bapak/Ibu guru di sekolah.
Sebelum melihat kunci jawaban, siswa sangat dianjurkan untuk mencoba menjawab soal secara mandiri terlebih dahulu agar benar-benar memahami materi yang telah dipelajari.
Pada kesempatan ini disajikan Kunci Jawaban PAI Kelas 11 Halaman 181 yang merujuk pada buku Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti untuk SMA/SMK Kelas XI Edisi 1 karya Abd. Rahman dan Hery Nugroho, terbitan Pusat Kurikulum dan Perbukuan Tahun 2022, yang termasuk dalam BAB 6: Menguatkan Kerukunan melalui Toleransi dan Memelihara Kehidupan Manusia.
Kunci Jawaban PAI Kelas 11 Halaman 181
Isilah titik-titik pada tabel dibawah ini, yaitu pada kolom hukum bacaan dan alasan sebagaimana seperti di contoh.
Baca juga: Kunci Jawaban PAI Kelas 11 Halaman 247 Setelah Mempelajari Adab Bermedia Sosial, Buatlah Flyer
Kunci Jawaban:
1. مَّنْ يُّؤْمِنُ
Hukum Bacaan: Idgham bighunnah
Alasan: Nun sukun bertemu dengan huruf ya
2. وَمِنْهُمْ مَّنْ
Hukum Bacaan: Idgham mimmi
Alasan: Mim sukun bertemu huruf mim
3. مَّنْ لَّ
Hukum Bacaan: Idgham bilaghunnah
Alasan: Nun sukun bertemu huruf lam
4. بِالْمُفْسِدِينَ
Hukum Bacaan: Mad Aridh Lisukun
Alasan: Ada waqaf yang sebelumnya ada huruf mad thabi’i
5. وَاِنْ كَذَّبُوْكَ
Hukum Bacaan: Ikhfa Haqiqi
Alasan: Nun mati bertemu dengan huruf kaf
6. عَمَلِيْ
Hukum Bacaan: Mad thabi'i
Alasan: Ya mati sebelumnya ada huruf yang berbaris kasrah
7. وَلَكُمْ عَمَلُكُمْۚ
Hukum Bacaan: Idzhar
8. اَنْتُمْ بَرِيْۤـُٔوْنَ
Hukum Bacaan: Ikhfa safawy
Alasan: Mim mati bertemu dengan huruf ba
Baca juga: Kunci Jawaban PAI Kelas 11 Halaman 170 171 172: Syekh Nawawi Pernah Menjadi Imam di Masjidil Haram
9. مِمَّآ اَعْمَلُ
Hukum Bacaan: Idgham ma'al ghunah
Alasan: Mim bertasydid cara bacanya ditahan dengan dengung
10. تَعْمَلُوْنَ
Hukum Bacaan: Mad Aridh Lisukun
Alasan: Mad thabi'i berhadapan dengan satu huruf yang hidup yang berada di akhir kalimat, huruf yang di akhir kalimat itu mati jika di waqafkan, cara bacanya panjang 2 sampai 6 harkat
(Tribunnews.com/Vanda Rosetiati/TribunTrends.com/Ivanna Putri)