TRIBUNJAMBI.COM – Ketenangan warga di kawasan Jalan Lingkar Barat, RT 01, Kota Jambi, terusik oleh aktivitas misterius yang diduga kuat sebagai praktik bongkar muat Bahan Bakar Minyak atau BBM ilegal.
Lokasi gudang penimbunan ini menjadi sorotan karena berdiri tepat di lingkungan padat penduduk, yakni di depan Perumahan Javana Garden.
Kabar tersebut berdasarkan laporan warga yang viral melalui akun Instagram @kabarkampungkito_djb.
Adapun aktivitas BBM ilegal ini disinyalir melibatkan pemindahan minyak mentah dari truk bak kayu menuju mobil tangki profesional berwarna biru-putih.
Operasi "gelap" ini biasanya berlangsung di bawah lindungan malam untuk menghindari pantauan.
Ancaman Kesehatan dan Risiko Kebakaran
Warga yang tinggal di sekitar lokasi mulai merasakan dampak nyata.
Mulai dari aroma minyak yang menusuk hidung hingga kekhawatiran akan bencana yang bisa sewaktu-waktu terjadi.
Baca juga: Sarang Kencing CPO Menjamur di Jambi: Warga Resah, Netizen Sangsi Aparat Berani Sikat
Baca juga: Penasaran Harta Kekayaan Yaqut Cholil, Eks Menag Tersangka Korupsi? Rp13.7 M, Ini Daftarnya
Baca juga: Banjir Rendam Rumah Warga di Bungo Jambi: Sungai Batang Tebo Meluap Akibat Hujan Deras
"Di dalam mobil truk bak warna pink itu minyak ilegal min, sehingga bauk minyak ilegal tersebut tercium oleh masyarakat dan sangat mengganggu kesehatan kami," bunyi keluhan warga dalam keterangan unggahan tersebut.
Selain polusi udara, masyarakat dilingkupi rasa waswas akan risiko pencemaran lingkungan serta ancaman kebakaran hebat atau ledakan yang dapat menghanguskan pemukiman mereka.
Warga mendesak aparat keamanan untuk segera melakukan penggerebekan sebelum jatuh korban.
Meski warga meminta perlindungan hukum, kolom komentar media sosial justru dipenuhi nada skeptis.
Banyak warganet meragukan keberanian petugas dalam menindak para pemain BBM ilegal di Jambi.
Akun @yud*** melontarkan sindiran keras, "Minta aparat bertindak, la yang main keparat semua."
Sementara itu, akun @yan*** menduga adanya kesepakatan di bawah meja, "Kayaknyo setiap pemain BBM sdh kordinasi kalau idak penuh rutan jambi nih jok."
Komentar-komentar ini mencerminkan krisis kepercayaan publik terhadap penegakan hukum di wilayah tersebut.
DISCLAIMER
Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan memiliki pikiran untuk menyakiti diri sendiri, atau melakukan tindak pidana lainnya segera hubungi layanan kesehatan jiwa atau profesional di puskesmas/rumah sakit terdekat atau pihak berwajib.
Baca juga: Rumah di Kasang Pudak Muaro Jambi Terbakar, Satu Orang Meninggal, Ada Tedmon Dalam Mobil
Baca juga: Penasaran Harta Kekayaan Yaqut Cholil, Eks Menag Tersangka Korupsi? Rp13.7 M, Ini Daftarnya
Baca juga: Gudang Sembako di Paal Merah Jambi Dilalap Api, Damkartan Tembus Asap dan Minyak Panas
Baca juga: Banjir Rendam Rumah Warga di Bungo Jambi: Sungai Batang Tebo Meluap Akibat Hujan Deras