SRIPOKU.COM, MURATARA — Peristiwa penganiayaan terjadi di Jalan Poros Kelurahan Bingin Teluk, Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Muratara.
Seorang pemuda bernama Randu Rahmat menjadi korban penusukan oleh tetangganya, Ari, tepat di depan ibunya, Nurjati.
Kejadian berlangsung pada Rabu (7/1/2026) ketika Randu berboncengan dengan ibunya menuju kebun.
Tersangka Ari yang bak jagoan ini menghadang korban, mengeluarkan pisau, lalu menikam punggung korban sebanyak enam kali dan dada satu kali.
Usai melakukan aksinya, pelaku melarikan diri ke arah Lubuklinggau.
Korban segera dibawa warga ke Puskesmas Rawas Ilir dan kemudian dirujuk ke RS Ar Bunda untuk perawatan intensif.
Polisi bergerak cepat, dan pada Jumat (9/1/2026) pagi, pelaku berhasil ditangkap tanpa perlawanan di Kota Lubuklinggau.
Kapolsek Rawas Ilir, Iptu Andri Firmansyah, melalui Kanit Reskrim Ipda Henry Martadinata, membenarkan penangkapan tersebut. Pelaku kini diamankan untuk proses hukum lebih lanjut.