TRIBUNGORONTALO.COM - Bupati Boalemo Rum Pagau menghadiri peluncuran Sekolah Rakyat Terintegrasi (SRT) untuk 166 Kabupaten Kota oleh Presiden Prabowo di Kota Banjar Baru, Provinsi Kalimantan Selatan pada Senin (12/01/2026).
Bupati Rum Pagau hadiri langsung setelah ditelepon Menteri Sosial Saifullah Yusuf. Bupati Boalemo Rum Pagau didampingi Kadis Sosial PMD Syafrudin Kadir Lamusu.
Kegiatan digelar di Balai Besar Pendidikan Pelatihan Kesejahteraan Sosial (BBPPKS).Kota Banjar Baru, Prov Kalimantan Selatan.
Peresmian Sekolah Rakyat tersebut yang menandai langkah strategis pemerintah dalam memperkuat fondasi pendidikan nasional.
Program ini sekaligus penegasan komitmen negara pada kualitas sumber daya manusia yang dirancang sebagai ruang belajar yang layak, terjangkau, dan inklusif, sekaligus instrumen penting untuk memutus rantai kemiskinan melalui pendidikan.
Bupati Boalemo Rum Pagau mengingatkan trilogi sekolah rakyat adalah memuliakan orang miskin. "Memuliakan orang miskin, memungkinkan yang tidak mungkin, menjangkau yang belum terjangkau," kata Politisi Partai Nasdem ini.
Bupati Boalemo 2 Periode ini mengingatkan bahwa motto sekolah rakyat adalah cerdas bersama, tumbuh setara.
"Harapan saya, pembangunan Boalemo termasuk pembangunan sekolah rakyat adalah bersinergi membangun demi kemajuan daerah," ungkap Lulusan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Sam Ratulangi
Bupati Rum Pagau juga menemui Menteri Sosial RI Saefullah Yusuf, guna peletakan batu pertama pembangunan Sekolah Rakyat terintegrasi 71 Kabupaten Boalemo di Kecamatan Wonosari. Sekolah rakyat ini akan dibangun dengan anggaran Rp 275 Miliar. (***/Pemkab)