TRIBUNWOW.COM - Arema FC telah mendatangkan 1 pemain asing di bursa transfer paruh musim Super League 2025/2026.
Ialah Gabriel Silva, pemain asal Brasil yang sudah diresmikan Arema FC pada Selasa (13/1/2026).
Gabriel Silva mendapat kontrak dari Arema FC selama satu tahun.
Baca juga: BREAKING NEWS - Arema FC Kenalkan Pemain Asing Baru Bernomor Punggung 7, Eks Terengganu FC
Dengan datangnya Gabriel Silva, Arema FC menggenapi 11 pemain asingnya yang terdaftar di iLeague.
Sebelumnya, Paulinho Mochelin telah mengundurkan diri setelah tidak sesuai dengan kontrak.
Sehingga Gabriel Silva mengisi slot yang ditinggalkan Paulinho Mochelin.
Namun, manajemen Arema mengatakan akan ada evaluasi untuk pemain asing.
“Setelah melalui evaluasi pada putaran pertama, kami merasa perlu menambah kekuatan di sektor winger," ujar General Manager Arema FC Yusrinal Fitriandi.
"Gabriel Silva kami kontrak selama satu tahun dengan harapan ia dapat berkontribusi maksimal dan membantu mengangkat performa tim pada sisa kompetisi musim ini,” ujar Yusrinal, dikutip dari laman resmi klub.
Tidak menutup kemungkinan ada pemain asing yang akan ditumbalkan.
Terlebih, Aremania menginginkan Arema FC tak hanya bergantung pada pemain depan Dalberto.
Sempat hilangnya Dalberto membuat Arema FC sempat kewalahan jelang putaran 1 Super League berakhir.
Yakni saat Dalberto absen dalam 3 laga Super League.
Ketiga laga itu diakhiri Arema FC dengan hasil imbang dan 2 kekalahan.
Dalberto dianggap ikut bertanggungjawab karena tidak membela tim sepenuhnya.
Sang pemain menambah panjang puasa kemenangan tersebut.
Dalberto lalu kembali saat laga melawan Persik Kediri.
Bermain 79 menit, Dalberto turut memberikan kontribusi hingga timnya menang di kandang.
Baca juga: Sosok Bintang Seumur Jagung Persija yang Jadi Rebutan Arema FC dan PSS Sleman, Jakmania Rela Lepas?
Meski dalam laga itu Dalberto tidak mencetak gol maupun assist.
Dalberto mampu melesakkan tiga tendangan shot on target yang membahayakan gawang Persik Kediri.
Hal ini lantaran dirinya mengalami cedera di menit ke-79 dan digantikan Dedik Setiawan.
Seusai pertandingan, Pelatih Arema FC Marcos Santos menyampaikan, kalau Dalberto harus beristirahat selama beberapa hari.
Marcos meminta Dalberto untuk beristirahat dan memulihkan kondisinya saat jeda paruh musim berlangsung.
"Cederanya gak begitu parah. Mungkin Dalberto harus beristirahat dan jaga kondisi agar kembali fit," ucap Marcos Santos dikutip dari SuryaMalang.
Kehilangan Dalberto lagi membuat Aremania was-was di putaran kedua.
Sehingga Aremania meminta manajemen untuk menyiapkan pengganti Dalberto jika absen dan tak bergantung pada sang pemain.
Hal itu dituliskan Aremania dalam unggahan perkenalan Gabriel Silva.
"Striker tambahan plis," tulis akun @adlnadr.
"Butuh striker juga ngga sih buat pelapis Dalberto? Sama Yan Mota, Odivan ganti aja CB dan Playmaker," tulis akun @anggisatriyo.
"Butuh striker no 9 plisss," tulis akun @zhdnakhbn1. (TribunWOw.com/ Tiffany Marantika)