Dituduh Ancam Hesti yang Dukung Aurelie, Roby Tremonti Ngaku Kecewa & Kesal Tak Direspon: Saya Sopan
January 15, 2026 05:44 AM

TRIBUNNEWSMAKER.COM - Roby Tremonti akhirnya angkat bicara untuk meluruskan tudingan bahwa dirinya mengancam Hesti Purwadinata setelah sang artis memberikan dukungan kepada Aurelie Moeremans.

Isu tersebut mencuat lantaran Roby dituding tak hanya menekan Hesti, tetapi juga meneror suaminya, Edo Borne.

Semua bermula ketika Hesti secara terbuka mempromosikan buku Broken Strings karya Aurelie.

Buku itu sendiri memuat kisah kelam Aurelie yang mengaku menjadi korban child grooming sejak berusia 15 tahun.

Dalam ceritanya, Aurelie menyamarkan sosok pelaku dengan nama Bobby.

Belakangan, banyak pihak mengaitkan nama Bobby dengan Roby Tremonti.

Kondisi tersebut membuat Roby merasa gusar, terlebih setelah Broken Strings viral dan memicu gelombang serangan publik kepadanya.

Situasi semakin memanas ketika Roby mengetahui Hesti ikut menyebarkan dan mendukung buku tersebut.

Merasa namanya terus disudutkan, Roby pun mengambil langkah untuk menghubungi Edo Borne.

Baca juga: Kesal Aurelie Tulis Buku Broken Strings, Roby Tremonti Sindir Mantan Ogah Disebut Janda: Harga Diri

ROBY TREMONTI KLARIFIKASI - Roby Tremonti menangis, minta tolong pada Denny Sumargo agar diundang ke podcast.
ROBY TREMONTI KLARIFIKASI - Roby Tremonti menangis, minta tolong pada Denny Sumargo agar diundang ke podcast. (MNC TV)

Klarifikasi Roby

Ia menegaskan bahwa pesan yang dikirimkannya tidak bermaksud mengancam.

Roby bahkan menyebut isi pesannya bernada sopan dan penuh kehati-hatian.

"Bahasa dari chat terkadang kan suka mis, ini kata-kata saya 'Do gimana kabar? gue dapat kabar dari teman gue, Hesti ikut-ikutan sebarin link bukunya Aurelie. Sorry ya bro terpaksa gue capture. Sampai saat ini kenapa gue diam aja, di buku itu benar-benar enggak mention gamblang nama gue, tapi penggiringan opini emang sepenuhnya ke gue. Kalau sampai ramai, gue akan bawa ke jalur hukum bro'," ujar Roby Tremonti dalam konferensi pers hari ini, Selasa (13/1/2026) seraya membacakan isi chatnya.

Karena pesan awalnya tidak mendapatkan respons, Roby kemudian mencoba menghubungi Edo melalui WhatsApp.

Ia mengaku sengaja menunggu beberapa hari sebelum mengirim pesan lanjutan.

"Karena di DM itu enggak dibalas, saya kan dapat dari teman saya link WhatsApp. Saya DM Januari tanggal 6 2026 (Selasa). Saya tunggu itikad baiknya. Kamis saya baru chat dia (via WhatsApp). Saya menunggu dua hari untuk dapat balasan," kata Roby.

Ketika tak kunjung mendapat jawaban, Roby mengaku merasa tersinggung.

Ia pun mengungkapkan kekecewaannya karena merasa mengenal Hesti secara personal.

Roby menyebut dirinya pernah bekerja satu proyek dengan Hesti di dunia syuting.

Baca juga: Belum Move On? Roby Tremonti Pamer Foto Lawas dengan Aurelie & Kalender Jadul, Album Nikah Janggal

BUKU AURELIE MOEREMANS: Artis Hesti Purwadinata diancam gara-gara bela Aurelie Moeremans yang jadi korban child grooming umur 15 tahun. Sosok pelakunya jadi sorotan.
BUKU AURELIE MOEREMANS: Artis Hesti Purwadinata diancam gara-gara bela Aurelie Moeremans yang jadi korban child grooming umur 15 tahun. Sosok pelakunya jadi sorotan. ((Ist))

Hal itu membuatnya merasa heran sekaligus sakit hati melihat Hesti mendukung Aurelie.

"Wajar saya merasa sakit hati, Hesti (saya) tahu orangnya, pernah syuting bareng dan kenal, dan memvalidasi, pekerjaan saya di dunia syuting, berarti kan pengin diboikot. Iya saya kenal kamu Hesti, saya kenal juga dengan Edo, mungkin kita tidak berteman tapi saya kenal," imbuh Roby.

Meski demikian, Roby kembali menegaskan tidak pernah berniat mengintimidasi siapa pun.

Ia menolak keras tuduhan bahwa pesannya mengandung unsur ancaman.

"Bahasa ancam itu enggak ada. Pakai satu aja udah sopan apalagi dua, pakai bahasa yang sopan (emoji sopan). Saya akhirnya membalas hampir dua jam (chat lagi)," pungkas Roby.

Menurutnya, konteks pesannya justru menunjukkan sikap yang santun.

"Kalian bisa rasakan jadi saya setelah melihat postingan Hesti. berarti dia tahu orangnya, setuju bahwa saya diboikot dan enggak dapat panggung lagi di dunia hiburan. Saya DM masih sangat baik," sambungnya.

Roby lalu menjelaskan alasan di balik keputusannya menghubungi Hesti dan Edo.

Ia mengaku hanya ingin bertemu dan berdiskusi secara langsung.

Roby merasa persoalan buku tersebut seharusnya bisa dibicarakan dengan kepala dingin.

"Alasan saya mengkontek Hesti saya sangat respek. Saya enggak mau berkonflik dengan Hesti dan Edo yang ini bukan, kamu enggak tahu privasi orang kenapa harus terlibat. Itu menurut saya bukan ancaman. Itu saya berusaha menghimbau loh. Kalau itu ancaman kan ada feedback, bisa diajak bicara dulu, ini aja enggak direspon," ungkap Roby.

Ia menutup penjelasannya dengan kembali menekankan bahwa tidak ada niat buruk sedikit pun.

"Intinya enggak ada niat dari saya mengancam, saya cuma butuh ngobrol, jangan terlibat sesuatu yang begini. Kehidupan sudah masing-masing, Aurelie dengan suaminya, Hesti dan Edo punya kehidupan," sambungnya.

KASUS GROOMING - Hesti Purwadinata diancam setelah membela Aurelie Moeremans.
KASUS GROOMING - Hesti Purwadinata diancam setelah membela Aurelie Moeremans. (Instagram/@aurelie @hestipurwadinata)

Hesti tak takut diancam

Sebelumnya, terkait Hesti dan Edo diancam setelah mempromosikan buku Broken Strings sempat dibahas Aurelie.

Namun Aurelie tak menyebut nama sama sekali soal sosok peneror tersebut.

Dalam akun medsosnya, Aurelie curhat bahwa ia merasa tak enak hati karena gara-garanya, sahabatnya jadi dapat ancaman.

"Alasan kenapa sudah gak repost story dukungan, bahkan dari teman sendiri atau rekan artis, sederhana tapi penting. Aku pernah repost story Teh Hesti. Setelah itu, sampai sekarang, Teh Hesti dan suaminya masih terus diancam. Dari DM, sampai ke WhatsApp. Tentu tidak digubris. Tapi tetap saja, itu ganggu. Dan aku tidak enak. Kalau aku yang diancam, aku bisa terima. Tapi kalau sampai orang lain ikut kena hanya karena berdiri di sampingku, itu berat. Jadi kalau aku tidak repost, itu bukan karena tidak menghargai. Justru sebaliknya. Dengan aku tidak repost, dia tidak tahu siapa saja yang mendukungku. Dan teman-temanku bisa tetap aman dari ancaman gak jelas. Doa dan dukungan kalian sampai kok. Diam-diam, tapi kuat," ungkap Aurelie.

Kendati dapat ancaman, Hesti cuek.

Komedian sekaligus presenter itu mengaku akan tetap mendukung Aurelie walaupun ia terancam dilaporkan.

"I’ll support you no matter what. Just be happy and enjoy being loved by so many people (Aku akan selalu mendukung kamu apapun resikonya. Senang dan nikmati hidup sebagai orang yang dicintai banyak orang ya). Sehat-sehat ya bumil sayangg," tulis Hesti kepada Aurelie di akun media sosialnya.

(TribunNewsmaker.com/ TribunnewsBogor)

 

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.