TRIBUNSUMSEL.COM -- Pengemudi motor tewas kecelakaan usai ditabrak truk tangki di Jalan Kolonel H Barlian seberang JM Sukarami, pada Kamis (15/1/2026) diketahui bernama Arris.
Arris pria berusia 44 tahun merupakan warga Lorong Masjid Jamik, Kelurahan Plaju, Kecamatan Plaju.
Dirinya tewas di lokasi kecelakaan setelah mengalami luka robek di kepala setelah terseret sejauh 24 meter.
Kanit Gakkum Satlantas Polrestabes Palembang Iptu Hermanto mengatakan, peristiwa bermula ketika sepeda motor korban dan truk tangki bernopol BG 8374 JB yang dikemudikan Kusmiyadi (27) melaju di jalur yang sama.
"Motor berjalan dari arah simpang Trakindo mengarah ke simpang Sukabangun II Palembang setiba di TKP Mobil hino dutro BG 8374 JB menabrak motor sehingga pengendaranya terjatuh ke ban depan kiri dan terseret kurang lebih sejauh 24 meter dari titik tabrak ke posisi berhenti," ujar Hermanto.
Sedangkan motor korban terjatuh ke sebelah kiri sehingga tidak mengalami kerusakan dan tak terdampak lakalantas. Korban langsung dibawa ke kamar jenazah Rumah Sakit Muhammad Hoesin (RSMH).
"Untuk kendaraan korban terjatuh ke kiri tidak ikut terlindas truk yang berjalan dari arah dan tujuan yang sama," jelasnya.
Sementara ini kendaraan korban dan truk beserta pengemudinya dibawa ke pos lakalantas terdekat untuk dimintai keterangan dan mendalami penyebab peristiwanya.
"Penyebab lakalantas masih dalam penyelidikan," tutupnya.
Insiden kecelakaan lalu lintas (lakalantas) memakan nyawa terjadi di ruas jalan raya Kota Palembang.
Kecelakaan yang melibatkan sepeda motor dan truk tangki pengangkut air terjadi di Jalan Kolonel H. Barlian No.Km. 9 tepatnya di depan JM Sukarami pada Kamis (15/1/2026).
Dilansir Tribunsumsel.com dari unggahan media sosial @oypalembang, kecelakaan tersebut mengakibatkan satu orang pengguna motor meninggal dunia di lokasi kejadian.
Dalam potongan video yang beredar, terlihat petugas kepolisian sudah berada di lokasi untuk mengatur lalu lintas yang sempat tersendat dan melakukan evakuasi terhadap korban.
"Ada kecelakaan depan JM (Sukarami), mobil tangki nabrak pengendara motor, meninggal dunia di tempat," ucap perekam dalam video.
Dampak dari kecelakaan tersebut, menyebabkan arus lalu lintas mengalami hambatan yang signifikan.
Pengendara hingga warga berhenti untuk melihat kejadian menambah kepadatan di sekitar titik kecelakaan.
Namun, saksi mata dan informasi di media sosial menyebutkan bahwa kecelakaan melibatkan sebuah truk tangki air.
Warga yang memiliki informasi lebih lanjut mengenai identitas korban maupun pelat nomor kendaraan yang terlibat diharapkan segera melapor ke pihak berwajib atau menghubungi pihak keluarga.