TRIBUNSTYLE.COM - Setelah Aurelie Moeremans, kini muncul pengakuan mengejutkan dari seorang wanita yang mengaku jadi korban child grooming.
Sosok pelaku disebutkan diduga Rian Ekky Pradipta, vokalis band D’Masiv.
Akun Threads dengan nama pengguna @uhhh.melia membagikan cerita kelam yang ia klaim sebagai pengalaman pribadinya.
Dalam unggahan tersebut, ia menuding adanya dugaan praktik child grooming yang melibatkan sang musisi.
Dalam narasinya, pemilik akun mengaitkan keberaniannya untuk bersuara dengan meningkatnya kesadaran publik terhadap isu child grooming.
Ia menyinggung dampak dari terbitnya buku Broken Strings karya Aurelie Moeremans yang belakangan ramai diperbincangkan.
Menurutnya, buku tersebut membuka mata banyak orang tentang praktik manipulasi emosional terhadap anak di bawah umur.
Baca juga: Aurelie Moeremans Masa Bodoh Lihat Roby Tremonti Diolok-olok usai Klarifikasi: Urusan Masing-masing
Namun, ia menilai masih banyak kasus serupa yang belum terungkap ke publik.
“Banyak orang yang aware dengan ‘child grooming’ karena buku Broken Strings nya Aurelie,” tulis akun tersebut.
“Tapi, pasti nggak banyak yang aware kalau Rian DMasiv juga child grooming,” lanjutnya, dikutip Sabtu, 17 Januari 2026.
Perempuan itu mengklaim dirinya menjadi korban ketika masih berusia 12 tahun.
Ia menuturkan bahwa dugaan tindakan tersebut dilakukan secara bertahap.
Menurutnya, pendekatan dimulai melalui komunikasi personal yang intens dan ikatan emosional.
Tak hanya mengungkap pengalaman pribadinya, pemilik akun @uhhh.melia juga mengaku sempat mencoba menempuh jalur pribadi.
"Istri nya Rian D’Masiv pas gue DM ngasi tau tingkah laku laki nya yg kegatelan nyuruh gue ke tempat nya jam 3 pagi malah dibilang pansos. Si Rian nya sendiri pas gue confront pun byk alasan. This is what they said a partner is a reflection of you, dua2 nya sama2 blangsak.P.s sblm nyuruh ke tempat nya jam 3 pagi, kita udah ketemu dulu di La Favela yg arti nya udah ada moment kita “ngobrol”, gue pulang lbh awal karena merasa risih dipegang2 di public space dan dia status nya kan married man," katanya di postingan yang lain.
Namun, upaya tersebut diklaim tidak mendapatkan respons seperti yang diharapkannya.
Hal itu turut ia sampaikan dalam rangkaian unggahannya.
Selain narasi personal, akun tersebut juga menyertakan sejumlah tangkapan layar percakapan.
Percakapan itu diklaim menunjukkan komunikasi Rian dengan beberapa perempuan lain.
Salah satu tangkapan layar bahkan disebut melibatkan figur publik perempuan dari dunia hiburan.
Klaim ini pun menambah panas perbincangan di media sosial.
“Yang kanan chat sama Ex-JKT48 member,” tulis pemilik akun tersebut.
“(Member) dia sekarang kerja di USSFeed dan baru nikah,” sambungnya.
(TribunStyle.com/Putri Asti)