TRIBUNKALTENG.COM - Poin Bekasi City FC dan Sumsel United masih unggul di klasemen Championship Liga 2. Hasil akhir Persiraja vs PSMS Medan pekan 16. Persiraja Banda Aceh kalah, skor 1-2.
Kedua tim, Persiraja vs PSMS Medan saling berbalas peluang. Berlangsung, di Stadion H Dhimurthala, Minggu (18/01/2026) malam WIB.
Baca juga: Hasil Skor 1-1 Persiraja Banda Aceh vs PSMS Medan Babak Pertama, El Clasico Sumatera Duel Panas
Pada babak kedua, PSMS Medan unggul menit 59 skor 1 - 2 berkat gol Cahya.
Dampak hasil ini, Persiraja Banda Aceh posisi enam dengan poin 23. Dan PSMS Medan posisi lima, poin 23.
Babak pertama, 10 menit awal pertandingan, kedua tim masih bermain hati-hati.
Alur permainan lebih banyak terjadi di lini tengah, dengan Persiraja dan PSMS sama-sama berupaya mencari celah pertahanan lawan.
Bahkan PSMS hampir membuka keunggulan pada menit ke-8. Namun, sepakan pemain PSMS masih melebar ke sisi kiri gawang Persiraja sehingga peluang tersebut gagal berbuah gol.
Gol pembuka justru lahir dari kubu tuan rumah pada menit ke-34.
Tendangan melengkung Juan Mera dari luar kotak penalti sukses bersarang ke gawang PSMS dan disambut gemuruh pendukung Persiraja.
Gol tersebut berawal dari sepak pojok Fitra Ridwan yang sempat disundul pemain bertahan PSMS, namun bola jatuh tepat di kaki Juan Mera.
Menjelang akhir babak pertama, PSMS Medan berhasil menyamakan kedudukan. Pada menit ke-44, Dani Saputra mencetak gol setelah memanfaatkan umpan matang dari Aldin Cahya.
Hingga wasit meniup peluit tanda turun minum, skor imbang 1-1 tetap bertahan untuk kedua kesebelasan.
Susunan Pemain Persiraja Banda Aceh
Susunan Pemain Awal
29 Reza M.(G)
5 Fafa S.
10 Flynn-Gillespie C.
11 Jackson Tiwu
35 Kurung A.
13 Kusuma I.
77 Mera J.
16 Muharrir
19 Popalzay O
6 Revan M.
27 Ridwan F.
Susunan pemain PSMS Medan
Rahayu R.(G)
27 Cahya A.
4 Gutawa E.
20 Kim Jeung-Ho
15 Maring A.
12 Nurzaidin N
29 Rudiyana
13 Saputra D.
5 Tenang S.
97 Wadil A
32 Wijianto S
Kabar Jelang Laga
Persiraja Banda Aceh saat ini menempati posisi kelima dengan 23 angka.
Jumlah itu hanya terpaut satu angka atas FC Bekasi City di posisi keempat.
Adapun Ayam Kinantan julukan PSMS Medan di peringkat ketujuh mengemas 20 angka.
Dalam lima pertemuan terakhir kedua tim, Persiraja Banda Aceh masih unggul, 3-1 atas PSMS Medan.
Namun demikian, Persiraja Banda Aceh kalah pada pertemuan terakhir putaran pertama dengan skor tipis, 0-1 atas PSMS Medan.
Laskar Rencong julukan Persiraja Banda Aceh tengah berada dalam tren positif.
Enam laga tanpa kalah, masing-masing tiga kemenangan, dan hasil imbang.
Terakhir, Persiraja Banda Aceh mengatasi perlawanan Persikad Depok, skor 1-0.
Sementara PSMS Medan butuh konsistensi.
Dalam lima laga terakhir, PSMS Medan meraih masing-masing dua kemenangan, dan kalah serta satu hasil imbang.
Namun pada laga terakhir, PSMS Medan mengatasi perlawanan Adhyaksa FC menang dengan skor, 1-0.
Menjelang laga menghadapi Persiraja Banda Aceh, PSMS Medan harus rela kehilangan dua nama pemain asingnya.
Pertandingan klasik antara dua klub tertua di Sumatra, mempertemukan Persiraja Banda Aceh melawan PSMS Medan akan tersaji pada Minggu (18/1/2026) malam di Stadion Haji Dimurthala, Lampineung, Banda Aceh.
Kedua pemain PSMS yang idak bisa tampil di laga penting ini adalah gelandang serang asal Portugal, Barata yang mengalami cedera sehingga tidak diboyong ke Banda Aceh.
Kemudian, penyerang andalan Ayam Kinantan asal Argentina, Filipe Cadenazzi juga harus absen karena akumulasi kartu
Kehilangan dua pemain penting tentu menjadi beban bagi PSMS Medan dalam laga krusial ini.
Absennya Barata dan Cadenazzi membuat kekuatan PSMS sedikit pincang sehingga berpotensi mengganggu ambisi mereka untuk mencuri poin di Banda Aceh.
25.10.25
CHA - PSMS Medan vs Persiraja Banda Aceh: 1-0
14.12.24
CHA - PSMS Medan vs Persiraja Banda Aceh: 1-2
26.10.24
CHA - Persiraja Banda Aceh vs PSMS Medan: 2-1
27.01.24
CHA - Persiraja Banda Aceh vs PSMS Medan: 2-0
06.01.24
CHA - PSMS Medan vs Persiraja Banda Aceh: 0-0
Klasemen Championship Terbaru
Grup Barat
1. Garudayaksa FC: 16 | 32-13 | 30 poin
2. Adhyaksa FC: 16 | 29-20 | 29
3. Sumsel United: 16 | 23-20 | 27
4. FC Bekasi City: 16 | 23-12 | 24
5. PSMS Medan: 16 | 20-17 | 23
6. Persiraja Banda Aceh: 16 | 23-17 | 23
7. Persikad Depok: 16 | 22-23 | 22
8. PSPS Pekanbaru: 16 | 26-30 | 20
9. Persekat Tegal: 16 | 11-21 | 17
10. Sriwijaya FC: 16 | 11-41 | 2
LINK KLASEMEN UPDATE
(TribunKalteng.com)