Bantu Korban Banjir di Tiga Provinsi, UIN Sumut dan HAEI Salurkan Donasi Rp 180 Juta 
January 19, 2026 10:54 PM

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Universitas Islam Negeri (UIN) Sumatera Utara Medan bersama Himpunan Ahli Elektro Indonesia (HAEI) menyalurkan bantuan kemanusiaan senilai Rp 180 juta untuk masyarakat terdampak bencana alam di sejumlah wilayah Sumatera, meliputi Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.

Bantuan tersebut merupakan hasil donasi sukarela anggota HAEI di seluruh Indonesia dan menjadi bagian dari kerja sama antara UIN Sumatera Utara dan HAEI yang difokuskan pada kepedulian sosial, selain penguatan bidang pendidikan dan teknologi.

Rektor UIN Sumatera Utara Medan Prof Dr Nurhayati MAg mengatakan, penyaluran bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak bencana, termasuk keluarga besar UIN Sumatera Utara.

“Donasi ini akan disalurkan kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan, termasuk sivitas akademika UIN Sumatera Utara yang terdampak bencana alam. Ini bentuk nyata kepedulian bersama antara perguruan tinggi dan organisasi profesi,” ujar Nurhayati.

Baca juga: UIN Sumut Terima Mahasiswa Baru S2 dan S3, Ujian Seleksi Dilakukan secara Daring

Selain bantuan langsung kepada korban bencana, sebagian dana juga dapat dimanfaatkan untuk membantu mahasiswa UIN Sumatera Utara yang keluarganya terdampak, melalui skema bantuan pendidikan seperti beasiswa atau keringanan Uang Kuliah Tunggal (UKT), sesuai dengan persetujuan dari pihak HAEI.

Ketua Umum HAEI Ir Achmad Sutowo Sutopo menjelaskan, bantuan tersebut digalang dari kepedulian internal anggota HAEI tanpa melibatkan dana pemerintah.

“Ini murni gerakan solidaritas dari anggota HAEI. Kami ingin memastikan bantuan ini tepat sasaran dan memberikan dampak langsung bagi masyarakat terdampak bencana,” katanya.

Selain program kemanusiaan, UIN Sumatera Utara dan HAEI juga sepakat memperkuat kerja sama di bidang pendidikan, penelitian, pelatihan, serta sertifikasi di bidang teknologi dan rekayasa untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia.

Kolaborasi ini diharapkan tidak hanya berhenti pada bantuan jangka pendek, tetapi berlanjut dalam bentuk kerja sama berkelanjutan yang memberikan manfaat nyata bagi masyarakat luas.

 

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.