"Keputusan yang Berat" Jonathan Christie Ungkap Alasan Mundur Dari Indonesia Masters 2025
January 19, 2026 10:54 PM

TRIBUNJATENG.COM - Kabar mengejutkan datang dari salah satu wakil tuan rumah di Indonesia Masters 2026.

Jonatan Christie yang rencananya akan berlaga di nomor tunggal putr memutuskan mundur dari kompetisi.

Jonatan Christie mengumumkan untuk mundur dari turnamen berlevel Super 500 ini dan mengungkap alasannya.

Keputusan ini diambil berdasarkan pertimbangan masalah kebugaran. 

Baca juga: Pesan Jonathan Christie Saat Dekati Shanju Eks JKT48 Viral, Warganet Soroti Kalimat Ini

Baca juga: Jonatan Christie Melaju ke 16 Besar Indonesia Masters 2025, Dominasi Tampil Melejit

Keputusan ini diambil Jonatan didasari masalah kebugaran setelah tampil di Malaysia Open 2026 dan India Open 2026 yang bergulir di awal bulan ini.

"Keputusan yang sangat berat untuk diambil karena bagaimanapun juga bermain di rumah sendiri adalah sebuah kebanggaan. Bisa ditonton keluarga dan fans secara langsung," kata Jonatan dalam keterangan resmi PP PBSI, Senin (19/1/2026).

"Tapi kembali lagi saya tetap harus mendengarkan tubuh dan pikiran saya yang memang sudah dipakai maksimal dalam dua minggu ke belakang," ungkapnya.

Sejak awal tahun ini, Jonatan memang sudah tancap gas dengan tampil di Malaysia Open 2026 dan India Open 2026.

Bahkan, dia keluar sebagai runner up di India Open 2026 setelah kalah dari Lin Chun Yi.

Sayangnya, tampil secara terus menerus membuat kondisi kebugarannya menurun.

Dia pun memilih untuk absen dari Indonesia Masters 2026 yang bergulir di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada 20-25 Januari 2026, guna menghindari cedera yang tak diinginkan.

"Pengalaman tahun lalu saat bertanding tiga turnamen beruntun cukup berpengaruh pada kondisi setelahnya jadi saya harus menghindari hal-hal seperti itu," ucap pebulu tangkis 28 tahun tersebut.

"Istirahat menjadi pilihan utama sekarang daripada memaksa melebihi kapasitas yang beresiko cedera," jelasnya.

Dengan ini, komposisi skuad Merah Putih dipastikan berubah.

Alwi Farhan maju sebagai andalan tuan rumah bersama dengan Moh. Zaki Ubaidillah. Anthony Sinisuka Ginting yang awalnya masih berada dalam daftar tunggu juga akhirnya masuk ke skuad Indonesia. (*)

Sumber: kompas.com

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.