TRIBUNNEWS.COM - Serangkaian rekor terukir atas kepemilikan Cristiano Ronaldo setelah membantu Al Nassr meraih kemenangan atas Damac FC pada pekan 17 Liga Arab Saudi 2025/2026.
Hasil pertandingan Liga Arab Saudi antara Damac FC vs Al Nassr berakhir lewat skor 1-2 di Prince Sultan bin Abdul Aziz Stadium, Kamis (22/1) dini hari WIB.
Al Nassr sebagai tim tamu lebih dulu mencetak gol melalui Abdulrahman Ghareeb ketika laga menunjukkan menit kelima. Keunggulan 0-1 bertahan hingga turun minum.
Al Nassr menggandakan keunggulan di menit ke-50' melalui sontekan Cristiano Ronaldo memanfaatkan assist dari Joao Felix.
Damac FC sejatinya memberikan perlawanan ketat. Tuan rumah mampu mencetak gol untuk memperkecil ketertinggalan lewat Jamal Harkass (68').
Tetapi setelah lesakan ketiga di laga ini, tidak ada gol yang tercipta di sisa waktu.
Tiga poin yang diraih datang di momentum krusial ketika Al Nassr tengah mengejar gelar juara. Tim besutan Stefano Pioli itu mampu mempertahankan keunggulan meski mendapat tekanan besar pada menit-menit akhir pertandingan.
Kemenangan ini membuat jarak Al Nassr dengan pemimpin klasemen Al Hilal terpangkas menjadi empat poin saja.
Al Hilal yang berada di urutan pertama, mengumpulkan 41 poin, disusul Al Nassr (37), AL Ahli Saudi (37), Al Taawon (34), dan Al Qadisiyah (33).
Tetapi catatannya, Al Hilal selaku pemuncak klasemen sementara Liga Arab Saudi, baru memainkan pertandingan pekan 17 melawan Al Feiha, Jumat (23/1) dini hari WIB.
Jika menang, skuad asuhan Simone Inzaghi akan kembali memperlebar keunggulan poin menjadi 7 atas Al Nassr.
Terlepas dari itu, Cristiano Ronaldo kembali menjadi sorotan. Dirangkum dari berbagai sumber, penyerang berusia 40 tahun ini mengukir serangkaian fakta dan rekor, meliputi:
Satu lesakannya ke gawang Damac FC membuat Cristiano Ronaldo, sepanjang kariernya sudah mengumpulkan 960 gol.
Dengan target 1000 lesakan sebelum pensiun, Cristiano Ronaldo kini hanya membutuhkan 40 lesakan lagi untuk memuluskan keinginannya.
Melihat konsistensi dan performa, Cristiano Ronaldo sangat terbuka untuk menjadi pesepak bola pertama yang membukukan 1000 gol dalam karier profesionalnya. Apalagi CR7 masih akan menjadi bagian dari timnas Portugal di ajang Piala Dunia 2026.
Baca juga: Klaim Cristiano Ronaldo Belum Berani Pensiun Gegara Trofi Juara Piala Dunia Lionel Messi
Cristiano Ronaldo juga memecahkan rekor baru sebagai 'raja gol asing Al Nassr'.
Sebelumnya, pemain asing dengan jumlah gol terbanyak bagi Al Nassr dipegang oleh Abdelrrazak Hamdallah (115) asal Maroko.
Namun kini dia tak lagi menjadi dari yang terbaik untuk urusan pemain asing dengan jumlah gol terbanyak untuk Al Nassr. Sebab, Cristiano Ronaldo resmi mengambilnya.
Mantan pemain Manchester United, Real Madrid, dan Juventus ini telah mencetak 116 gol untuk Al Nassr, sekaligus melewati satu gol lebih banyak dari jumlah yang dibukukan Abdelrrazak Hamdallah
Laman Al Nassr Tribune merangkum bahwa satu gol Cristiano Ronaldo ke gawang Damac FC membuatnya membukukan statistik menawan.
Tercatat dalam lima tahun terakhir, total CR7 sudah mengumpulkan 200 gol, baik itu untuk timnas maupun level klub. Sebuah capaian yang mengesankan bagi Ronaldo sejak berusia 35 tahun, mampu mempertahankan ritmenya dalam urusan menjebol gawang lawan.
Gol Cristiano Ronaldo tidak hanya berarti besar bagi dirinya untuk mengejar target 1000 gol. Namun juga memiliki dampak besar untuk Al Nassr agar tak tertinggal dalam perburuan gelar juara Liga Arab Saudi.
GOATWorld merangkum, lesakan Cristiano Ronaldo menjadi yang ke-236 kalinya sebagai penentu kemenangan timnya. Ini menunjukkan bagaimana vitalnya peran Cristiano Ronaldo untuk membawa tim yang diperkuat meraih kemenangan.
(Tribunnews.com/Giri)