TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Cek jadwal dan syarat seleksi Petugas Haji Daerah (PHD) Tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi.
Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) resmi membuka seleksi PHD Tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi serentak seluruh Indonesia.
Seleksi ini ditetapkan berdasarkan Keputusan Direktur Jenderal (Dirjen) Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama (Kemenag) Nomor SD-111/BN.4/2026 tertanggal 16 Januari 2026 yang ditujukan kepada seluruh Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenhaj Provinsi.
Adapun hanya dua posisi yang terbuka dalam rekrutmen ini.
Yakni Pelayanan umum dan Pelayanan kesehatan.
PHD yang berhasil lolos akan bertugas untuk melaksanakan pembinaan, pelayanan, dan perlindungan jemaah..
Selain itu, mereka juga akan melakukan mengendalikan dan mengkoordinasi pelaksanaan operasional ibadah haji baik di dalam negeri maupun di Arab Saudi.
• Seleksi Masuk SMP–SMA Kini Pakai Hasil TKA, Ini Penjelasan Kemendikdasmen
a. Pendaftaran dibuka: 17 Januari 2026
b. Seleksi administrasi & tes kompetensi: Januari–Februari 2026
c. Pengumuman hasil seleksi: 23 Januari 2026
d. Jumlah kuota: 1.056 orang (2 petugas per 528 kloter)
Syarat Umum:
a. Berstatus sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) dan beragama Islam.
b. Memiliki kompetensi serta pemahaman terkait penyelenggaraan ibadah haji.
c. Mengantongi dokumen kependudukan yang sah dan berlaku.
d. Sehat jasmani, dibuktikan melalui hasil pemeriksaan istitha’ah kesehatan.
e. Terbuka bagi laki-laki maupun perempuan, ketentuan bagi perempuan yakni tidak sedang hamil.
f. Memiliki komitmen tinggi dalam memberikan pelayanan kepada jemaah haji.
g. Menjunjung integritas, kredibilitas, serta memiliki rekam jejak yang baik.
h. Mampu mengoperasikan Microsoft Office serta aplikasi pelaporan berbasis Android dan/atau iOS, dibuktikan dengan surat pernyataan.
i. Dinyatakan lulus seluruh tahapan seleksi.
• Dibuka Pendaftaran PPPK MBG 2026 Lengkap Syarat dan Kriteria 32.000 Pegawai Dapur yang Lolos Seleksi
Syarat Khusus:
a. Pelayanan Umum:
b. Pelayanan Kesehatan: Dokter, perawat, atau tenaga kesehatan dengan STR aktif dan pengalaman pelayanan kesehatan.
Pembinaan: Membimbing jemaah terkait ibadah haji.
Pelayanan: Membantu kebutuhan jemaah di kloter (transportasi, akomodasi, konsumsi).
Perlindungan: Menjaga keamanan, kesehatan, dan kenyamanan jemaah.
Koordinasi: Bekerja sama dengan petugas pusat, sektor, dan tim kesehatan.
!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!