53 Bencana Alam Terjang Kota Bogor Sepanjang Januari 2026, Kecamatan Bogor Selatan Paling Banyak
January 26, 2026 12:07 PM

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Rahmat Hidayat

TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOGOR TENGAH - Semua wilayah Kecamatan di Kota Bogor dikepung bencana sepanjang periode bulan Januari 2026.

Berdasarkan data yang diterima dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor, sampai tanggal 23 Januari 2026 tercatat ada 53 bencana alam.

53 bencana alam terjadi di enam kecamatan di Kota Bogor mulai dari tanah longsor, pohon tumbang, kebakaran, sampai banjir lintasan.

“Untuk banjir lintasan terjadi satu kejadian. Cuaca ekstrem ada 33 kejadian, tanah longsor sebanyak 16 kejadian, dan lain-lain mulai dari penyelamatan SAR sebanyak tiga kejadian,” kata Kepala Pelaksana BPBD Dimas Tiko dalam keterangannya, Senin (26/1/2026).

Kecamatan yang paling banyak diterjang bencana selama Januari ini ialah Kecamatan Bogor Selatan sebanyak 14 kejadian.

Lalu, ada Kecamatan Tanah Sareal sebanyak 13 kejadian.

“Dan Kecamatan Bogor Barat enam kejadian, Kecamatan Bogor Utara delapan kejadian, Kecamatan Bogor Tengah delapan kejadian, dan Kecamatan Bogor Timur sebanyak empat kejadian,” ujarnya.

Meski dikepung bencana, tidak ada korban meninggal dunia dalam catatan BPBD.

Kerugian hanya kerugian materil mulai dari rumah rusak berat sampai ringan.

“Lalu juga ada luka ringan sebanyak empat orang,” ucapnya.

BPBD Kota Bogor mengimbau masyarakat Kota Bogor agar tetap waspada apalagi saat ini hujan deras kerap terjadi.

Sementara itu, pantauan TribunnewsBogor.com di sepanjang Jalan Semeru, Cilendek, sampai Manunggal pukul 10.15 WIB, cuaca masih terpantau cerah. Sinar matahari terlihat terang.

Namun, di beberapa titik awan sudah hitam mendung.

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.