TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Pemukiman dan perkantoran di Wilayah Panam, Kota Pekanbaru bakal terdampak pemadaman listrik pada Rabu (28/1/2026).
Adanya pemadaman berlangsung seiring peningkatan kehandalan listrik di penyulang OGF KAKAP
Peningkatan kehandalan listrik PLN (Persero) UP3 Pekanbaru ULP Panam berlangsung selama delapan jam.
Jadwalnya berlangsung dari pukul 08.00 WIB hingga 16.00 WIB.
Informasi Tribunpekanbaru.com dari PLN (Persero) UP3 Pekanbaru ULP Panam, wilayah terdampak pemadaman yakni RSJ Tampan, Jalan Delima, Komplek Riau Garden, Jalan HR Soebrantas dan Jalan Purwodadi.
Lalu di Jalan Bangau, Perumahan AL Kharomah, Perumahan Mutiara Residence, Perumahan Citra Garden dan Jalan Zarona.
Kemudian di Jalan SMKN 4 Pekanbaru, Jalan Eka Tunggal, Perumahan Nusa Indah, Perumahan Taman Karya Mas dan Perumahan Graha Cipta Permai II.
Lalu Perumahan Taman Karya Mas, Perumahan Graha Cipta Permai, Perumahan Purwodadi Indah Permai serta Perumahan Cipta Karya Mandiri 1 dan 2.
Pemadaman juga berlangsung di Perumahan Graha Cipta Permai I, Kampus AMIK, Perumahan Alifa Purwodadi dan Perumahan Fauzan House.
Lalu Jalan Tri Tunggal, Perumahan Palam Regency, Perumahan Griya Salimna, Perumahan Cemara Asri dan Perumahan Puri Cemara.
Kemudian di Perumahan Primkopad, Villa Savana, Jalan Persatuan, Jalan Datuk Tunggul dan Perumahan An Najin 1 dan 2. Lalu Perumahan Bougenville, Perumahan Graha Mulya, Perumahan Teratai Indah, Perumahan Graha Mulya dan Perumahan Teratai Indah.
Pemadaman juga berlangsung di Perumahan Graha Palutan Indah, Perumahan Simas Permata, Perumahan Pondok Permata III, Jalan Cemara dan Babussalam. Lalu di Jalan Marsan, Jalan Melur, Perumahan Taman Firdaus, Villa Panam dan Perumahan Wana Griya.
Ada juga Perumahan Kampung Melur, Perumahan Melur Damai dan Perumahan Indah Megah. Lalu pemukiman dan jalan lainnya.
"PLN mohon maaf kepada seluruh masyarakat khususnya kepada pelanggan yang mengalami gangguan pasokan listrik akibat pekerjaan pemeliharaan," papar Manager PLN ULP Panam, Ismanto kepada Tribunpekanbaru.com.
Menurutnya, pemadam ini untuk melakukan pemeliharaan jaringan tegangan menengah.
Ia mengatakan bahwa jadwal dan waktu pekerjaan pemeliharaan dapat berubah sewaktu waktu.
"Jadwal dan waktu pekerjaan pemeliharaan dapat berubah sewaktu waktu sesuai kondisi teknis lapangan," ujarnya.
(Tribunpekanbaru.com/Fernando Sikumbang)