Na Daehoon Buka Suara Usai Dituding Diam Soal Isu Perselingkuhan, Akui Beban Mental
January 28, 2026 02:27 PM

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID- Setelah lama memilih bungkam di tengah ramainya isu perselingkuhan yang menyeret nama mantan istrinya, Julia Prastini atau yang dikenal sebagai Jule, akhirnya Na Daehoon angkat bicara. 

Klarifikasi tersebut ia sampaikan langsung melalui akun Instagram pribadinya, @daehoon_na, sekaligus menjawab berbagai spekulasi yang berkembang di publik.

Sikap diam Daehoon sebelumnya sempat memancing beragam asumsi dari warganet. Isu semakin memanas ketika Jule melakukan siaran langsung dan sempat menyinggung soal sosok “suami idaman,” yang kemudian dikaitkan dengan kisah rumah tangga mereka yang berakhir perpisahan.

Lewat unggahan terbarunya, Daehoon secara jujur mengungkap kondisi emosional yang selama ini ia pendam. 

Ia mengakui bahwa dirinya tidak benar-benar berada dalam keadaan baik, meski berusaha tetap terlihat tegar di hadapan publik.

Ia menyampaikan bahwa belakangan ini pikirannya terasa sangat penuh dan situasi yang dihadapi tidaklah mudah untuk dilalui. 

Upaya untuk terlihat baik-baik saja, menurutnya, justru menjadi beban tersendiri karena kenyataannya ia sedang berada dalam masa yang sulit secara mental dan emosional.

Daehoon juga membagikan pergulatan batin yang ia alami selama memilih menyelesaikan masalah dengan cara damai dan tanpa banyak pernyataan ke publik. 

• Usai Rehabilitasi 3 Bulan Onadio Leonardo Akhirnya Bebas

Ia mengaku sempat mempertanyakan dirinya sendiri, apakah keputusan untuk tetap tenang justru merupakan sikap yang keliru dan terkesan mementingkan diri sendiri.

Lebih lanjut, ia menyadari bahwa keputusannya untuk tidak segera memberikan klarifikasi ternyata berdampak pada orang-orang di sekitarnya.

 Keluarga serta para pendukungnya disebut ikut menerima komentar miring, cibiran, hingga ejekan dari sebagian publik.

Melihat orang-orang terdekatnya ikut terseret dalam tekanan sosial tersebut, Daehoon mengaku merasakan kesedihan yang mendalam. 

Hal itu menjadi salah satu alasan ia akhirnya memutuskan untuk menyampaikan isi hatinya secara terbuka.

Dalam pernyataannya, Daehoon juga menegaskan bahwa sikap diam yang ia ambil bukan karena merasa bersalah ataupun berusaha menutupi sesuatu. Ia ingin meluruskan persepsi yang telanjur berkembang bahwa diam berarti mengakui tudingan.

Menurutnya, keputusan untuk tidak banyak bicara di awal diambil melalui pertimbangan yang matang demi menjaga situasi tetap kondusif bagi semua pihak. 

Meski begitu, ia tidak menampik bahwa pilihan tersebut memberikan tekanan besar bagi dirinya secara pribadi.

Klarifikasi ini menjadi titik balik bagi Daehoon untuk menyuarakan perasaannya sendiri setelah sekian lama memendam beban di tengah sorotan publik.

"Keputusan ini aku ambil semata-mata karena aku percaya bahwa inilah pilihan terbaik bagi semua orang, meskipun pada kenyataannya keputusan ini sangat berat untukku secara pribadi," lanjutnya.

Ia menilai klarifikasi yang disampaikannya kali ini sudah cukup menjelaskan posisinya. Ke depannya, ia tidak ingin lagi membahas persoalan tersebut.

"Melalui pernyataan ini, aku merasa posisiku sudah cukup jelas. Ke depannya, aku tidak akan memberikan penjelasan atau klarifikasi lebih lanjut terkait hal ini," jelasnya.

• Polisi Kirim Tabung Whip Cream ke Labfor Bareskrim dalam Penyelidikan Meninggalnya Lula Lahfah

Klarifikasi Daehoon

Daehoon juga memberikan peringatan terkait penyebaran informasi yang tidak sesuai fakta. Ia menegaskan bahwa hal tersebut bukan lagi sekadar persoalan pribadi.

"Apabila spekulasi, tudingan, dan informasi yang tidak sesuai fakta terus disebarkan, maka hal tersebut tidak lagi bisa dianggap sebagai persoalan perasaan pribadi," ungkapnya.

Demi melindungi dirinya dan anak-anaknya, Daehoon mempertimbangkan untuk mengambil langkah tegas. Ia berharap situasi ini tidak terus berkembang menjadi kesalahpahaman yang berkepanjangan.

"Demi melindungi diriku dan anak-anak, aku akan mempertimbangkan untuk mengambil langkah yang diperlukan. Aku sungguh berharap tidak ada lagi kesalahpahaman dan keramaian yang tidak perlu," ujarnya

Di akhir pernyataannya, Daehoon menegaskan bahwa fokus utamanya saat ini adalah anak-anak. Ia juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang terus memberikan dukungan.

"Fokusku ke depan hanyalah menjaga kehidupan dan keseharian anak-anakku.
Ini adalah penjelasan terakhir yang ingin aku sampaikan, terima kasih untuk semua yang selalu percaya dan mendukung aku," tutupnya. (*)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.