Tungku Pengolahan Logam di Bogor Meledak, Sejumlah Rumah Warga Rusak
GH News September 20, 2024 12:08 PM
JAKARTA - Tungku pengolahan logam di Ciampea, Kabupaten Bogor meledak. Akibat insiden tersebut, sejumlah rumah warga rusak karena getaran ledakan .

Kapolsek Ciampea Kompol Suminto mengatakan peristiwa itu terjadi pukul 04.00 WIB pagi tadi. Polisi yang mendapat laporan tersebut bergegas menuju lokasi untuk melakukan pengecekan. "Benar ada ledakan tungku dini hari," kata Suminto, Jumat (20/9/2024).

Dari hasil pemeriksaan, kata dia, diduga penyebab ledakan tungku adanya korsleting listrik. Karena, sedang tidak adanya aktivitas apa pun dalam pengolahan logam.



"Pengolahan logam apabila ada pesanan saja. Tungku tersebut beroperasi dan pengolahan terakhir beraktivitas sekitar Agustus 2023," jelasnya.

Menurut dia, tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam kejadian ini. Hanya saja, bangunan pengolahan logam itu mengalami kerusakan dan tiga unit rumah warga juga ikut terdampak karena ledakan. "Rusak pada bagian atap plafon," pungkasnya.
© Copyright @2024 LIDEA. All Rights Reserved.