Kandang Kambing di Cipeujeuh Wetan Cirebon Terbakar, 10 Ekor Kambing Ikut Terpanggang
Mutiara Suci Erlanti September 20, 2024 09:30 PM

Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Eki Yulianto 


TRIBUNCIREBON.COM, CIREBON- Kebakaran terjadi di sebuah kandang kambing di Dusun 01, Desa Cipeujeuh Wetan, Kecamatan Lemahabang, Kabupaten Cirebon pada Jumat (20/9/2024) sore.


Kebakaran tersebut dilaporkan terjadi sekitar pukul 14.28 WIB dan diduga akibat pembakaran sampah yang ditinggalkan oleh pemilik kandang.


Saripah, pemilik kandang, mengalami kerugian besar setelah kandang berukuran 2,5 x 3,5 meter beserta sepuluh ekor kambing di dalamnya habis terbakar.


Kerugian diperkirakan mencapai Rp 15 juta. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.


“Kami menerima laporan dari warga bernama Uum pada pukul 14.34 WIB."


"Dia melaporkan adanya kebakaran di belakang rumahnya yang awalnya dikira kandang ayam, tetapi ternyata kandang kambing,” ujar Kabid Kedaruratan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kabupaten Cirebon, Eno Sudjana melalui keterangan resminya yang diterima Tribun, Jumat (20/9/2024).


Setelah menerima laporan, tim pemadam kebakaran dari sektor Lemahabang langsung bergerak menuju lokasi pada pukul 14.35 WIB dan tiba tujuh menit kemudian.


Proses pemadaman berlangsung cepat dan selesai pada pukul 15.05 WIB, disusul dengan pendinginan hingga pukul 15.10 WIB.


“Sesampainya di lokasi, anggota kami langsung menggelar selang dan melakukan pemadaman."


"Setelah api dinyatakan padam dan lokasi aman, kami kembali ke pos,” ucapnya.


Selain petugas pemadam kebakaran, masyarakat sekitar juga turut membantu upaya pemadaman.


Tidak ada korban jiwa maupun luka-luka yang dilaporkan dalam kejadian ini.


Pihak DPKP Kabupaten Cirebon mengimbau warga agar lebih berhati-hati dalam membakar sampah dan memastikan api benar-benar padam sebelum meninggalkan lokasi.

© Copyright @2024 LIDEA. All Rights Reserved.