Kondisi Terkini Maarten Paes Jelang Timnas Indonesia Lawan Bahrain, Cedera Kelingking di FC Dallas
fitriadi October 08, 2024 02:30 PM

BANGKAPOS.COM - Maarten Paes sedang dalam perjalanan dari Amerika Serikat menuju Bahrain pada hari ini, Selasa (8/10/2024).

Kiper klub FC Dallas itu butuh waktu sekitar 34 jam penerbangan dari AS ke Bahrain.

Sesuai jadwal Paes akan tiba di negara Timur Tengah itu pada pukul pukul 14.40 waktu Bahrain.

Begitu tiba di Bahrain, Maarten Paes akan menjalani pemeriksaan kesehatan terutama cedera jari kelingking tangannya.

Paes terancam tidak bisa membela tim Merah Putih melawan Bahrain jika kondisi cederanya belum pulih.

Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji mengatakan Maarten Paes menjadi pemain terakhir yang bergabung bersama timnas Indonesia.

Sedangkan 26 pemain lainnya sudah berlatih bersama di Bahrain.

"Maarten Paes besok siang (hari ini) kira-kira pukul 14.40 waktu sini akan sampai di Bahrain," kata Sumardji.

Sebelum Maarten Paes berangkat dari Amerika Serikat ke Bahrain, Sumardji sudah meminta dokter timnas Indonesia untuk menghubungi kiper berusia 26 tahun tersebut.

Dokter timnas Indonesia diminta untuk menanyakan cedera yang menimpa Maarten Paes.

Sebelumnya Maarten Paes dikabarkan mengalami cedera pada kelingking tangannya.

Cedera itu yang membuat Maarten Paes tidak diturunkan saat FC Dallas melawan Portland Timbers, Senin (7/10/2024).

Padahal dalam laga itu, Maarten Paes ikut dibawa untuk laga tandang tersebut ke Portland.

Ada kekhawatiran kondisi Maarten Paes belum sepenuhnya sembuh dari cedera.

"Tadi saya meminta kepada dokter tim untuk koordinasi dengan mengecek kondisi Maarten Paes sebelum terbang," kata Sumardji.

"Dalam laporannya, kondisi Maarten Paes semakin baik."

"Tapi besok pas dia datang ke Bahrain, kami akan mengeceknya kondisinya realnya seperti apa," lanjut Sumardji.

Sumardji belum bisa memastikan apakah Maarten Paes dapat diturunkan melawan Bahrain atau tidak.

Sebab, semua ini tergantung dari hasil medis cedera Maarten Paes.

Selain Maarten Paes, Shin Tae-yong juga membawa dua kiper ke timnas Indonesia.

Sosok tersebut adalah Ernando Ari dan Nadeo Argawinata.

"Nanti kami lihat apakah dia bisa dimainkan atau tidak."

"Insya Allah kalau kondisinya membaik, bisa dimainkan," kata Sumardji.

Shin Tae-yong Pastikan Maarten Paes Tidak cedera Serius

Sebelumnya, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memastikan Maarten Paes dan Witan Sulaeman tak mengalami cedera serius hingga siap tempur melawan Bahrain dan China.

“Tidak ada masalah untuk kedua pemain,” ujar Shin Tae-yong kepada awak media termasuk BolaSport.com di Hotel Mandarin Jakarta, Sabtu (5/10/2024) malam WIB.

“Dari tim fisio juga telah terapi, jadi dalam kondisi baik,” ucapnya.

Saat ditanya lebih lanjut apakah kedua pemain ini nantinya bisa diturunkan melawan Bahrain dan China.

Pelatih asal Negeri Ginseng tersebut mengatakan bahwa apabila Paes dan Witan mengalami cedera serius.

Tim pelatih tentu tak akan membawa kedua pemain ke Bahrain.

Untuk itu, ia mengharapkan semua pihak tak terlalu khawatir soal kondisi kedua pemain ini.

Hal ini karena tim fisioterapi Timnas Indonesia juga selalu melakukan pemeriksaan kepada para pemain.

Shin menekankan bahwa tak ada masalah serius, sehingga bukan tak mungkin mereka akan diturunkan nantinya.

Walaupun Shin mengaku akan melihat semua kondisi para pemain terlebih dahulu setelah tiba di Bahrain nantinya.

“Kalau cedera besar ya pastinya tidak akan kita bawa dan akan dikeluarkan dari skuad,” tegas Shin Tae-yong.

“Tapi karena bukan cedera besar dan tim fisioterapi kita juga selalu cek, jadi tidak ada masalah,” tuturnya.

Belakangan ini Maarten Paes dan Witan Sulaeman dikabarkan tengah mengalami cedera.

Maarten Paes ramai di media sosial karena ia terlihat memakai wrist support atau pelindung pergelangan tangan.

Ia bahkan absen memperkuat FC Dallas melawan San Jose Earthquakes pada 3 Oktober 2024 karena memakain pelindung tersebut.

Walaupun akhirnya FC Dallas belum lama ini mengunggah foto Maarten Paes telah menjalani latihan dengan tim pada Sabtu (5/10/2024).

Pemain berusia 26 tahun tersebut terlihat menjalani persiapan bersama FC Dallas jelang melawan Portland Timber yang dijadwalkan pada Minggu (7/10/2024).

Sedangkan Witan Sulaeman belum lama ini diungkapkan oleh manajer Timnas Indonesia Sumardji bahwa ia mengalami sedikit nyeri. (Bolasport.com/Mochamad Hary Prasetya, Wila Wildayanti)

 

 

© Copyright @2024 LIDEA. All Rights Reserved.