BREAKING NEWS: Pemotor Tewas Terlindas Truk di Jalan Pantura Semarang-Kendal, Awalnya Mau Nyalip
muslimah November 06, 2024 01:32 PM

TRIBUNJATENG.COM - Pemotor berinisial AB (21) tewas setelah terlindas truk di Jalan Pantura Urip Sumoharjo, Kota Semarang, Jawa Tengah. 

Sopir tak sempat mengerem saat kejadian.

Kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 07.52 WIB.

Pantauan di lokasi, pengendara sepeda motor terlindas bagian depan truk. 

Sunarno (60), sopir truk yang terlibat kecelakaan, mengaku tak sempat mengerem kendaraan karena kejadian tersebut berjalan dengan cepat.

"Saya tidak sempat buat mengerem, tahu-tahu terdengar suara motor terlindas ban truk," kata Sunarno, saat ditemui di lokasi kejadian, Rabu (6/11/2024).

Rencananya, dia hendak mengirim makanan hewan dari Bogor ke Kediri, Jawa Timur. 

"Truk besar seperti ini kan tak bisa mengerem mendadak," ucap dia.

Edy Prasetyo, saksi mata yang berada di lokasi kejadian, mengatakan, semula korban yang mengendarai sepeda motor Beat hitam H 3970 BLO sedang berkendara dari arah Kendal menuju Kota Semarang.

Setibanya di lokasi kejadian, korban yang mengendarai sepeda motor dari sisi kiri jalan berniat menyalip kendaraan truk di depannya.

Namun, korban malah menabrak bokong truk dan jatuh ke sisi kanan jalan.

Saat korban jatuh, terdapat truk lainnya dengan pelat nomor AG 9085 UE yang melaju dari sisi kanan jalan.

Truk itu lalu melindas korban karena tidak sempat mengerem.

"Terus kelindes sama truk yang melaju dari arah lainnya," ungkap Edy.

Pantauan di lokasi, sampai saat ini polisi sedang melakukan penyelidikan penyebab kecelakaan tersebut.

Arus lalu lintas juga terpantau berjalan pelan akibat peristiwa yang memakan korban jiwa itu.  ( Kompas.com )

© Copyright @2024 LIDEA. All Rights Reserved.