Cara Menggunakan Fitur Kecerdasan Buatan di ASUS Zenfone 11 Ultra
Ida Bagus Artha Kusuma November 08, 2024 09:34 PM

nextren.com — ASUS Zenfone 11 Ultra hadir sebagai smartphone flagship terjangkau yang menawarkan berbagai fitur berbasis kecerdasan buatan (AI).

Ditenagai oleh Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3, ponsel ini tidak hanya menjanjikan performa tinggi tetapi juga berbagai fitur yang mempermudah kehidupan penggunanya.

Fitur AI yang diusung ASUS Zenfone 11 Ultra dirancang untuk meningkatkan produktivitas, komunikasi, dan pengalaman pengguna secara keseluruhan.

Semantic Search

Fitur ini memungkinkan pengguna untuk melakukan pencarian berbasis konteks dalam perangkat.

Dengan memasukkan kata kunci, pengguna dapat menemukan foto, aplikasi, atau file lain dengan lebih cepat dan intuitif.

Untuk menggunakannya, pengguna bisa membuka aplikasi pencarian di Zenfone 11 Ultra, masukkan kata kunci berdasarkan konteks yang diinginkan, seperti “foto pantai” atau “dokumen pekerjaan”.

Sistem akan secara otomatis menampilkan hasil yang relevan.

AI Noise Cancellation

AI Noise Cancellation berfungsi untuk mengurangi kebisingan latar belakang saat melakukan panggilan, sehingga menghasilkan suara yang lebih jernih.

Saat melakukan panggilan, fitur ini secara otomatis aktif untuk meningkatkan kualitas audio.

Tidak diperlukan pengaturan khusus, namun pengguna dapat memeriksa pengaturan panggilan untuk memastikan fitur ini aktif.

AI Call Translator

Fitur AI Call Translator memungkinkan terjemahan real-time selama panggilan, baik dalam bentuk teks maupun audio.

Fitur ini mempermudah pengguna dalam berkomunikasi dalam berbagai bahasa, menjadikannya alat yang ideal untuk percakapan multibahasa.

Untuk menggunakannya, pengguna bisa mengaktifkan fitur AI Call Translator di menu panggilan saat melakukan panggilan telefon.

Pilih bahasa yang diinginkan, dan sistem akan menampilkan terjemahan teks secara langsung atau mengaktifkan terjemahan audio sesuai kebutuhan.

AI Transcript

AI Transcript merupakan fitur yang mengubah konten audio menjadi teks, sangat berguna untuk mencatat pembicaraan dalam rapat, kuliah, atau mencatat ide ketika bepergian.

Pengguna bisa membuka aplikasi AI Transcript atau aktifkan fitur ini dalam pengaturan rekaman suara.

Setelah aktif, setiap percakapan atau audio yang terekam akan otomatis diubah menjadi teks yang dapat disimpan atau dibagikan.

Dengan hadirnya fitur-fitur berbasis AI ini, ASUS Zenfone 11 Ultra menawarkan pengalaman yang lebih personal dan efisien.

Fitur-fitur AI ini tidak hanya meningkatkan kemampuan ponsel, tetapi juga memberikan kemudahan bagi pengguna dalam menjalani aktivitas sehari-hari dengan lebih cerdas.

ASUS Zenfone 11 Ultra dapat menjadi pilihan yang tepat bagi pengguna yang menginginkan teknologi terkini dengan harga yang lebih terjangkau.

Ponsel ini saat ini dijual dengan harga promosi Rp 8.499.000 hingga 31 Desember 2024.

© Copyright @2024 LIDEA. All Rights Reserved.