Fakta Hasil Timnas Indonesia vs Jepang: Samurai Biru Terlalu Kuat, Garuda Tumbang 0-4
Salama Picalouhata November 16, 2024 08:33 AM

TRIBUNAMBON.COM - Sebuah fakta mencengangkan mewarnai hasil Timnas Indonesia vs Jepang pada matchday kelima Kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde ketiga zona Asia.

Bertanding di Stadion Gelora Bung Karno, Jumat (15/11/2024) malam WIB, Timnas Indonesia selaku tuan rumah tak berdaya melawan Jepang.

Meskipun bermain di depan ribuan pendukungnya sendiri, Timnas Indonesia menyerah dengan skor 0-4 dalam laga ini.

Pada babak pertama, Timnas Indonesia sempat mampu mengimbangi permainan Jepang hingga mencegah lawannya untuk mencetak gol dalam 35 menit pertama.

Hanya saja gawang Maarten Paes akhirnya bobol setelah Justin Hubner mencetak gol bunuh diri (35').

Empat menit berselang, kombinasi apik Kauro Mitoma dengan Takumi Minamino berujung gol kedua Jepang (40').

Tertinggal dua gol pada babak pertama, Timnas Indonesia tentu harus bermain lebih baik pada paruh kedua.

Hanya saja, gawang Timnas Indonesia malah kebobolan dua gol lagi sebagai akibat dari rapuhnya lini belakang Garuda.

Pada menit 49, kesalahan Maarten Paes harus dibayar mahal dengan gol ketiga Jepang yang dicetak Hidemasa Morita.

Puncak dari penderitaan Timnas Indonesia terjadi 20 menit berselang, ketika gawang Maarten Paes lagi-lagi kebobolan.

Ialah Yukinari Sugawara yang masuk sebagai pemain pengganti langsung mencatatkan namanya di papan skor (69').

Gol Yukinari Sugawara akhirnya menjadi gol terakhir yang tercipta dalam laga ini sekaligus mengunci kemenangan Jepang.

Kekalahan empat gol tanpa balas dari Jepang mengakhiri perjuangan Timnas Indonesia dalam laga malam ini.

Jika melihat kekuatan kedua negara, perbedaan yang cukup jomplang memang sangat terlihat antara Timnas Indonesia dan Jepang.

Sebagaimana misal dari posisi ranking FIFA kedua negara, di mana Timnas Indonesia menempati peringkat 130, sedangkan Jepang menghuni urutan 15.

Dari segi pengalaman, Jepang merupakan langganan Piala Dunia yang selalu tampil di putaran final ajang tersebut dalam tujuh edisi terakhir.

Belum lagi perbedaan kualitas pemain kedua negara, di mana banyak pemain Jepang yang saat ini berkarier di liga top Eropa.

Melihat berbagai perbandingan tersebut, kekalahan telak ini jelas harus disikapi secara positif oleh Timnas Indonesia.

Beda Kelas, Timnas Indonesia Senasib dengan Negara ASEAN Lain saat Ketemu Jepang
Jika melihat rekam jejak negara Asia Tenggara alias ASEAN yang bertemu Jepang, hampir mayoritas memang menelan pil pahit.

Tak sedikit negara asal ASEAN yang kerapkali menjadi korban pembantaian Jepang di laga-laga internasional.

Sebelum Timnas Indonesia kalah dengan skor 0-4 dari Jepang dalam laga ini, Garuda sudah merasakan hal sama di Piala Asia 2023 lalu.

Tepat pada babak penyisihan grup Piala Asia 2023, Timnas Indonesia dipaksa menyerah dengan skor 1-3 dari Jepang.

Tahun ini saja, ada tiga negara ASEAN lain selain Timnas Indonesia yang juga kalah telak melawan Jepang.

Dimulai dari Thailand selaku raja Asia Tenggara yang kalah telak dengan skor 0-5 oleh Jepang dalam laga ujicoba menuju perhelatan Piala Asia 2023.

Lalu, Vietnam juga tak bisa berbuat banyak saat tumbang dengan skor 2-4 dari Jepang di Piala Asia 2023.

Sementara, Myanmar merasakan penderitaan yang parah juga lantaran dibantai 0-5 di Kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde kedua.

Melihat rentetan hasil tersebut, negara ASEAN memang masih kalah kelas jika bertemu dengan tim sekelas Jepang.

Jangankan negara ASEAN, tim-tim yang memiliki ranking FIFA lebih baik saja juga menjadi korban pembantaian Jepang.

Sebut saja China (7-0) dan Bahrain (0-5) yang menjadi korban pembantaian Jepang dalam dua laga pertamanya di Kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde ketiga.

Pada periode pertengahan tahun lalu sampai akhir tahun, Jepang bahkan sempat membantai beberapa lawan tangguh.

Mulai dari Peru (4-1), Jerman (4-1), Turki (4-2), Kanada (4-1), hingga Yordania (6-1) semua kalah telak dari Jepang.

Hal itu seakan menunjukkan bahwa kualitas dan level yang dimiliki Jepang memang sudah kelas dunia.


Merujuk pada klasemen sementara, Timnas Indonesia harus terpelosok ke posisi juru kunci klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan koleksi 3 poin.

Dengan menyisakan lima laga sisa, perjuangan Timnas Indonesia untuk menjaga asa tembus Piala Dunia kian berat.


Update Klasemen C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Ronde Ketiga, Jumat (15/11)

1. Jepang | 5 | 4 | 1 | 0 | 19-1 | 13 Poin

2. Australia | 5 | 1 | 3 | 1 | 4-3 | 6 Poin

3. Arab Saudi | 5 | 1 | 3 | 1 | 3-4 | 6 Poin

4. China | 5 | 2 | 0 | 3 | 5-13 | 6 Poin

5. Bahrain | 5 | 1 | 2 |21 |3-8 | 5 Poin


6. Timnas Indonesia | 5 | 0 | 3 | 1 | 4-9 | 3 Poin 

*Keterangan: Tim | Jumlah main | Menang | Imbang | Kalah | gol-kebobolan | poin

(Dwi Setiawan)

 

© Copyright @2024 LIDEA. All Rights Reserved.