Sinyal Boy William Tak Lagi Incar Ayu Ting Ting? Perlakuan Pada Bilqis Seolah Jadi Isyarat
Achmad Maudhody December 29, 2024 12:31 PM

BANJARMASINPOST.CO.ID - Putri penyanyi dangdut Ayu Ting Ting, Bilqis Khumairah Razak berulang tahun ke-11 pada Sabtu (28/12/2024) kemarin.

Ayu Ting Ting mengadakan pesta ulang tahun untuk Bilqis di kediaman Umi Kalsum dan Abdul Rozak di Depok, Jawa Barat.

Acara tersebut meriah dihadiri oleh teman-teman Bilqis dan kerabat Ayu Ting Ting.

Namun di tengah keseruan itu, tidak tampak sosok presenter Boy William di sana.

Ini jadi pemandangan berbeda, pasalnya Boy William terekam mengajak keponakannya datang ke acara ulang tahun Bilqis tahun lalu.

“Happy birthday cintanya bunda kriting little surprise for my little girl semoga suka dan iqis happy y nak….. love you anak kebanggaan bunda, “ kata Ayu Ting Ting melalui postingan instagramnya @ayutingting92 dilansir Banjarmasinpost.co.id, Minggu (29/12/2024).

Tampak dalam postingan, Ayu Ting Ting membagikan foto-foto acara ulang tahun Bilqis.

Beberapa teman sepermainan Bilqis datang meramaikan acara tersebut.

Selain keluarga Ayu Ting Ting, teman-teman sang pedangdut sendiri juga datang. Hanya saja berbeda dibanding tahun lalu, tidak ada sosok Boy William muncul di acara kali ini.

Terpantau, Boy William dan keluarga kini sedang pulang kampung ke Selandia Baru.

Setelah 18 tahun, akhirnya Boy dan keluarga kembali ke kampung halaman dan merayakan natal di sana.

Boy William tampak menunjukkan rumah masa kecilnya dulu.

“18 tahun kemudian.. akhirnya pulang ke rumah masa kecil. Memories… sentimental banget Natal ini, “ ujar Boy William.

Dalam postingan itu, rumah mewah Boy William yang berada di lingkungan yang asri jadi sorotan netizen.

Netizen lantas dibuat yakin bahwa Boy William memang berasal dari orang berada sejak dulu.

Kenangan Boy William Hadiri Ultah Bilqis

Tahun sebelumnya, keberadaan presenter Boy William di tengah-tengah keluarga pedangdut Ayu Ting Ting sempat mencuri perhatian.

Tepatnya pada saat merayakan ulang tahun Bilqis Khumairah Razak yang ke-10 baru-baru ini.

Memang, setelah merayakan ulang tahun bersama keluarga besar di rumah Abdul Rozak.

Ayu Ting Ting kembali membuat pesta ulang tahun untuk Bilqis spesial dihadiri Boy William.

Kebetulan, Boy William sudah pulang ke Indonesia.

Bahkan, kedua keponakan perempuan Boy William yang masih kecil juga ikut menghadiri acara tersebut.

Kehadiran Boy William di tengah-tengah acara ulang tahun anak kesayangan Ayu Ting Ting pun tuai sorotan.

Bak jadi pesta ulang tahun Bilqis yang spesial, Ayu Ting Ting sampai mengunggah fotonya bareng keluarga sendiri dan Boy William.

Hal ini diketahui Banjarmasinpost.co.id, Selasa (9/1/2024) berdasarkan pantauan pada unggahan Ayu Ting Ting dalam insta stories melalui akun Instagram pribadinya, @boywilliam17.

Tampak dalam unggahan stories tersebut Ayu Ting Ting membagikan fotonya bersama Bilqis, Abdul Rozak, Umi Kalsum, Boy William dan dua keponakan Boy William.

Ayu Ting Ting menandai akun Instagram Boy William dan Umi Kalsum dalam unggahan tersebut.

“@boywilliam17 @mom_ayting_92_, “ terang dalam caption.

Boy William ikut merayakan ulang tahun putri Ayu Ting Ting, Bilqis Khumairah Razak.
Boy William ikut merayakan ulang tahun putri Ayu Ting Ting, Bilqis Khumairah Razak. (Instagram ayutingting92)

Sementara, Boy juga merepost stories yang dibuat oleh gebetannya tersebut.

Terlihat Boy William berdiri di samping Umi Kalsum, ibu Ayu Ting Ting.

Sementara, Ayu Ting Ting berdiri di belakang salah satu keponakan Boy William.

Tampak, mereka berbaur seperti satu keluarga saja.

Mereka pun berpose tersenyum bak memperlihatkan kebahagiaan yang sedang dirasakan kala itu.

(Banjarmasinpost.co.id/Kristin Juli Saputri)

© Copyright @2024 LIDEA. All Rights Reserved.