WARTAKOTALIVE.COM, PANCORAN MAS - Olahraga kini tak hanya menjadi aktivitas fisik untuk kebugaran dan kesehatan, namun sudah menjadi gaya hidup atau lifestyle bagi masyarakat urban, termasuk di Kota Depok, Jawa Barat.
Hal ini terbukti dari antusias warga berbondong-bondong mendatangi ruang terbuka hijau Depok Open Space (DOS) II di area Balai Kota Depok, Pancoranmas, Depok pada Minggu (39/12/2024) pagi.
Bahkan, mereka sudah berdatangan ke lokasi sejak pukul 06.00 WIB dengan mengenakan baju dan atribut olahraga.
Baik anak-anak hingga orang dewasa, mereka nampak berpacu mengitari jogging track DOS II.
DOS II memiliki jogging track sepanjang 236 meter dengan lintasan rubber floor untuk menambah kenyamanan.
Tak hanya itu, jogging track DOS II juga dilengkapi sound system di tiap sudutnya untuk menyalakan musik pada pagi akhir pekan.
Dengan ditemani alunan musik dan fasilitas yang nyaman, tentu olahraga makin semangat dan seru.
Selain itu, DOS II juga dilengkapi area permainan anak-anak dan peralatan fitness outdoor.
Seorang warga, Ardi (34) mengaku baru pertama kali berolahraga di jogging track DOS II.
Menurut Ardi, berolahraga terutama lari di jogging track DOS II lebih aman dibandingkan di jalan raya.
“Lebih safe ya, daripada di jalan raya kadang was-was juga di sini kan lumayan enak tempatnya juga Emang tempatnya olahraga, nyaman juga tempatnya oke,” kata Adi di lokasi.
Keberadaan DOS II bagi Ardi sangat bermanfaat untuk menjadi tempat berolahraga bagi masyarakat.
Ardi menilai, olahraga sudah menjadi gaya hidup masyarakat terutama di Kota Depok. Untuk itu, pemerintah perlu hadir memberikan fasilitas.
“Jogging track seperti ini jadi-jadi wadah buat semua orang untuk berolahraga,” pungkasnya. (m38)